Find Us On Social Media :

6 Tips Mengatur Jadwal Tidur Selama Ramadan, Salah Satunya Sempatkan Tidur Siang

Selama puasa ramadan, jam tidur seseorang mengalami perubahan.

2. Tidur Cukup di Malam Hari

Disarankan untuk mencukupi durasi tidur malam setidaknya selama 4 jam.

Hindari begadang sampai larut menjelang jam-jam sahur, karena akan membuat tubuh terasa lemas keesokan harinya.

3. Tidur dan Bangun di Jam yang Sama

Selama bulan Ramadan kamu perlu mengatur ulang jam biologis tubuh supaya bisa bekerja dengan maksimal di siang hari.

Jadwal tidur yang dirancang tepat waktu bisa membantumu mendapat jam dan kualitas tidur yang baik. Kamu bisa mengatur alarm bangun dan tidurmu di waktu yang sama setiap harinya.

4. Atur Kamar Supaya Nyaman untuk Tidur

Selain jam tidur, suasana yang mendukung untuk membantumu tidur dengan baik juga sama pentingnya.

Baca Juga: Bikin Tidur Berkualitas dan Pembersih Udara, Ini 5 Tanaman yang Cocok Diletakkan di Kamar

Pastikan tidur dengan lampu dimatikan dan jauhkan dirimu dari gadget supaya kamu bisa benar-benar fokus untuk tidur.

Jika kamu mengakses gadget, pancaran sinar birunya bisa mengganggu produksi melatonin yang penting untuk membantu seseorang tidur.