GridKids.id - Minum air putih saat sahur dipercaya bisa mengurangi rasa haus atau dehidrasi selama puasa.
Bahkan ada yang minum air putih terlalu banyak, Kids.
Padahal minum air putih terlalu banyak saat sahur bisa berdampak buruk pada kesehatan,
Untuk mengetahui dampak buruk minum air putih saat sahur, simak informasi berikut ini, ya.
Dampak Buruk Minum Air Putih Terlalu Banyak saat Sahur
1. Sakit Kepala
Salah satu dampak buruk minum air putih terlalu banyak saat sahur adalah memicu sakit kepala.
Cairan yang terlalu banyak dalam tubuh bisa membuat kandungan garam dalam tubuh menjadi berkurang drastis, lo.
Ketika kadar garam berkurang maka sel tubuh otomatis lebih leluasa untuk membesar dan berkembang, salah satunya di otak.
Baca Juga: Penyandang Kolesterol Tinggi Wajib Tahu, Ini 5 Makanan yang Harus Dihindari saat Puasa
Jika otak membesar maka akan menekan tengkorak sehingga menyebabkan sakit kepala.
Parahnya hal ini bisa memicu kesulitan bernapas.