Find Us On Social Media :

Mudah Ditemukan di Rumah, 5 Bahan Alami Ini Bisa Redakan Pilek, Apa Saja?

Ilustrasi seseorang sedang mengalami hidung tersumbat karena pilek.

GridKids.id - Kids, beberapa waktu ini sedang sering turun hujan di berbagai wilayah di Indonesia, bagaimana dengan kota tempat tinggalmu?

Suhu rendah dengan kelembapan tinggi rawan dengan persebaran virus dan bibit penyakit, pada musim seperti ini banyak orang yang terserang pilek.

Pilek merupakan infeksi saluran pernapasan yang disebabkan oleh paparan rhinovirus, dan kondisi ini umum dialami setidaknya sekali setahun apalagi ketika musim pancaroba.

Ternyata enggak melulu mengonsumsi obat, pilek yang membuatmu enggak nyaman bisa diobati dengan mengonsumsi beberapa bahan alami di bawah ini, lo.

Berikut adalah beberapa bahan alami yang efektif digunakan untuk membantu mengobati gejala pilek, di antaranya:

1. Madu

Tak hanya manis, madu dikenal sebagai salah satu bahan alami yang baik untuk menjaga kondisi kesehatan.

Madu mengandung antimikroba yang bisa membantu sistem imunitas tubuh jadi lebih tangguh melawan peradangan karena pilek.

Ketika ingin mengobati pilek, kamu bisa mengonsumsi satu sendok madu di pagi dan malam hari. Jika terlalu manis untukmu, kamu bisa melarutkannya dalam teh atau air lemon hangat.

Baca Juga: Sedang Naik Daun, Ini Manfaat Clover Honey, Madu dari Daun Semanggi yang Kaya Khasiat Kesehatan

Tapi perlu diingat supaya enggak menggunakan madu untuk mengobati pilek pada bayi, ya, Kids.

Berbeda dengan fungsi kesehatannya untuk tubuhmu yang sudah lebih besar, asupan madu malah bisa membahayakan kesehatan adik bayi.

2. Garam

Dilansir dari hellosehat.com, berkumur dengan menggunakan air garam bisa membantu mencegah gejala pilek jadi lebih parah.

Larutan garam disebut bisa membantu mencairkan lendir lengket yang menempel pada dinding hidung dan tenggorokan.

Dengan berkumur menggunakan air garam bisa membantu mengeluarkan ingus atau dahak dengan lebih mudah.

3. Jahe

Jahe berguna untuk membantu melemaskan otot saluran pernapasan sehingga bisa membantu melegakan hidung yang tersumbat dan membantumu lebih lancar bernapas.

Jahe juga bisa membantu mengurangi rasa mual karena terlalu sering buang ingus atau dahak selama pilek, juga efektif untuk mengembalikan stamina ketika badan sedang meriang karena pilek.

Baca Juga: Intip 6 Manfaat Kesehatan Mengonsumsi Jahe, Salah Satunya Cegah Kanker

Jahe juga bisa mendorong imunitas tubuh bekerja lebih baik untuk mempercepat proses pemulihan penyakit.

4. Daun Mint

Ekstrak daun mint bisa bekerja seperti obat dekongestan, yang bisa membantu mencairkan lendir yang menyebabkan hidung jadi mampet.

Sensasi menthol disebut bisa membantu melancarkan aliran udara dalam saluran pernapasan. Inilah kenapa banyak ditemukan obat pilek atau flu yang mengandung ekstrak daun mint yang mengandung menthol ini.

5. Sup Ayam

Dilansir dari hellosehat.com, sup ayam yang dibuat menggunakan banyak tambahan bawang putih disebut sebagai asupan yang baik untuk mengobati pilek.

Dalam daging ayam terkandung zat bernama carnosine yang bisa membantu mengurangi gejala flu dan pilek yang dialami seseorang. Selain itu, uap hangat yang dihirup dari sup hangat juga bisa membantu melegakan hidung tersumbat.

Itulah tadi lima bahan dan asupan alami yang bisa membantu mengatasi gejala pilek dan hidung tersumbat.

Ketika sedang pilek enggak harus langsung mengonsumsi obat, beberapa bahan alami di atas bisa dicoba juga untuk membantu meringankan gejalanya, lo.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.