GridKids.id - Kids, salah satu ciri-ciri makhluk hidup adalah bergerak.
Ciri ini memungkinkan makhluk hidup untuk bergerak atau berpindah posisi sebagian maupun seluruhnya.
Namun, sadarkah kamu kalau manusia sangat leluasa untuk bergerak dan berpindah-pindah tempat sesuai kebutuhannya?
Hal tersebut berkaitan dengan sistem gerak yang ada pada tubuh manusia, nih.
Manusia bisa bergerak karena memiliki sistem gerak dalam tubuhnya, melibatkan rangka atau tulang sebagai alat gerak pasifnya dan juga otot sebagai alat gerak aktif.
Selain rangka dan otot, ada juga sendi yang menghubungkan dua tulang sehingga memungkinkan tulang-tulang bisa digerakan sesuai perintah otak.
Nah, kali ini kamu akan diajak membahas satu persatu tentang bagian-bagian yang berperan dalam sistem gerak tubuh manusia. Yuk, langsung simak uraian lengkapnya di bawah ini!
1. Rangka (Tulang)
Rangka merupakan susunan tulang yang saling berhubungan satu sama lainnya dan berfungsi sebagai alat gerak pasif yang didukung oleh kerja otot.
Baca Juga: Rendah Kalori, Ketahui 5 Manfaat Mengonsumsi Pakcoy, Salah Satunya Baik untuk Kesehatan Tulang
Selain sebagai alat gerak, tulang juga bekerja menopang tubuh, melindungi organ dalam, tempat otot melekat, dan jadi tempat pembentukan sel darah (merah dan putih) dalam tubuh.
Tulang terbentuk dari kalsium yang berbentuk seperti garam dan melekat erat karena adanya kolagen.