Jam tidur yang enggak teratur dapat meningkatkan produksi hormon kortisol yang menyebabkan jantung bekerja lebih keras.
Organ jantung juga memerlukan istirahat agar dapat berfungsi dengan baik dan maksimal.
2. Meningkatkan Daya Ingat
Meningkatkan daya ingat merupakan salah satu manfaat tidur di waktu yang tepat.
Dengan tidur yang cukup dapat memperkuat daya ingat, lo.
Di samping itu, tidur selama 7 hingga 8 jam dapat membuat tubuh mengalami semua tahapan tidur.
Dua fase tidur, yaitu REM dan slow wave sleep dapat melancarkan proses mengingat dan berpikir kreatif.
3. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Sitokin merupakan salah satu senyawa yang dikeluarkan oleh sistem kekebalan tubuh saat tidur.
Sistem kekebalan tubuh juga penting melawan peradangan dan infeksi, lo.