GridKids.id - Garam merupakan senyawa kristalin NaCl yang merupakan klorida dan sodium dan dapat larut dalam air serta rasanya asin.
Konsumsi garam yang tinggi dapat menyebabkan dampak negatif bagi tubuh, lo.
Bahkan menurut penelitian, konsumsi garam berlebih dapat memicu tekanan darah naik atau hipertensi.
Hal ini dikarenakan garam mengandung beberapa zat yang kurang baik bagi kesehatan.
Nah, untuk itulah disarankan mengurangi konsumsi garam.
Selain mengurangi risiko kesehatan darah tinggi, mengurangi konsumsi garam juga bisa bikin menyehatkan badan.
Yuk, kenali manfaat mengurangi konsumsi garam bagi kesehatan tubuh!
Manfaat Mengurangi Mengonsumsi Garam
1. Mengurangi Risiko Kanker Perut
Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Ini Manfaat Kesehatan Berkumur Air Garam dan Cuka
Salah satu manfaat mengurangi mengonsumsi garam adalah meminimalisir risiko kanker perut.
Bakteri usus tertentu yang dianggap sebagai penyabab kanker perut banyak ditemukan pada makanan tinggi garam.