Find Us On Social Media :

Meski Banyak Nutrisi, Hindari 5 Buah Ini Sebagai Menu Sarapan

Bahaya Makan 5 Buah Ini di Pagi Hari

GridKids.id - Buah memang baik untuk kesehatan, Kids.

Namun, jangan sembarang mengonsumsi buah, ya. Hal ini karena ada beberapa buah yang sebaiknya enggak dikonsumsi di waktu tertentu.

Contohnya saja 5 buah yang enggak disarankan untuk dimakan di pagi hari ini.

Yap! Ada beberapa jenis buah yang sebaiknya enggak kamu jadikan menu sarapan meski punya banyak nutrisi.

Bukannya membuat kenyang, buah-buah ini justru bisa menimbulkan masalah kesehatan.

Apa saja 5 buah yang sebaiknya tak dikonsumsi di pagi hari sebagai menu sarapan ini? Yuk, kita cari tahu!

1. Apel

Buah apel mengandung vitamin C dan antioksidan yang tinggi serta baik untuk kesehatan.

Meskipun begitu, apel merupakan buah yang sebaiknya enggak dikonsumsi saat sarapan, nih.

Baca Juga: Jadi Menu Andalan di Pagi Hari, Ini Penyebab Sarapan Bubur Bikin Lebih Cepat Lapar

Buah ini punya kandungan fruktosa dan serat yang cukup tinggi, sehingga sistem pencernaan sulit mencerna apel.

Akibatnya, apel harus difermentasi pada usus besar sebelum dicerna oleh sistem pencernaan.

Namun hal ini bisa mengakibatkan perut menjadi kembung, karena proses fermentasi ini menghasilkan gas yang berakibat pada perut kembung.

2. Jeruk

Buah jeruk sering disebut sebagai buah yang jadi sumber vitamin C bagi tubuh.

Vitamin C memang punya banyak manfaat bagi tubuh, salah satunya adalah menambah sistem kekebalan tubuh.

Walaupun buah jeruk baik untuk tubuh, tapi sebaiknya jeruk enggak dikonsumsi saat sarapan, ya.

Hampir sama seperti apel, jeruk juga merupakan buah tinggi serat, sehingga bisa menyebabkan diare, kram perut, kembung, mual, maupun muntah.

Buah jeruk juga merupakan makanan dengan asam yang tinggi, sehingga bisa menyebabkan lambung menjadi panas.

Baca Juga: Sering Disantap saat Sarapan, Inilah 3 Masalah Kesehatan yang Disebabkan Nasi Goreng

3. Mangga

Sayangnya, meskipun rasanya nikmat, tapi buah mangga bukan buah yang tepat untuk dikonsumsi saat sarapan, nih.

Sebabnya adalah karena mangga punya kadar fruktosa yang lebih tinggi dari glukosa.

Kalau dibandingkan dengan glukosa, fruktosa lebih sulit dicerna oleh tubuh dan enggak bisa diserap oleh setiap sel di tubuh.

Selain itu, mengonsumsi mangga saat sarapan juga bisa menyebabkan perut jadi kembung karena mangga sulit dicerna oleh tubuh.

4. Semangka

Semangka memang enak dinikmati di siang hari saat udara terik, namun enggak dengan pagi hari.

Rasa manis pada semangka disebabkan oleh tingginya level fruktosa.

Kira-kira 30 sampai 40 persen orang enggak mampu untuk menyerap fruktosa seluruhnya, lo, sehingga menyebabkan perut kembung, gas berlebih, serta diare.

Baca Juga: Sering Dikonsumsi sebagai Sarapan, Ketahui 4 Dampak Buruk Terlalu Sering Makan Roti

5. Salak

Buah dengan kulit yang cukup tajam ini juga jadi salah satu buah yang sebaiknya enggak dikonsumsi saat sarapan, Kids.

Salak mengandung berbagai vitamin dan nutrisi, seperti vitamin C, zat besi, kalsium, sampai tanin.

Nah, penyebab salak bukan buah yang tepat dikonsumsi saat sarapan adalah karena kandungan tanin yang tinggi di dalamnya.

Kadar tanin yang tinggi pada salak bisa menyebabkan iritasi pada lambung, mual, maupun muntah saat dikonsumsi ketika sarapan.

Nah, itulah 5 buah yang sebaiknya tak dikonsumsi di pagi hari sebagai menu sarapan, mulai dari apel sampai salak.

Baca Juga: Sejarah Croissant, Mengenal Sajian Pastry Populer dari Austria

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.