Find Us On Social Media :

Jangan Salah Lagi, Inilah Cara yang Benar Menyimpan Buah dan Sayuran Agar Enggak Mudah Busuk

Begini cara menyimpan buah dan sayur dengan benar agar enggak cepat layu dan busuk.

GridKids.id - Kids, seperti yang kita tahu bahwa buah dan sayur menjadi salah satu asupan penting bagi kesehatan.

Apalagi di masa pandemi seperti sekarang ini, buah dan sayur lebih direkomendasikan untuk menjaga sistem kekebalan tubuh.

Biasanya, banyak orang yang akan membeli buah dan sayur dalam jumlah yang banyak untuk dijadikan stok beberapa hari.

Sayangnya, buah-buahan dan sayuran ini enggak bisa disimpan sembarangan karena bisa cepat layu dan busuk.

Nah, untuk mengatasinya, ternyata ada cara menyimpan buah-buahan dan sayuran supaya enggak cepat layu dan busuk, lo.

Kamu bisa mencoba tips ini untuk membantu orang tua di rumah, Kids. Kita simak, yuk!

Baca Juga: 6 Khasiat Buah Manggis untuk Kesehatan, Salah Satunya Tingkatkan Imunitas Tubuh 

Cara Menyimpan Buah-buahan

Setiap buah membutuhkan perlakuan cara penyimpanan yang berbeda-beda supaya tetap awet dan enggak mudah busuk.

Nah, berikut ini contoh cara menyimpan beberapa jenis buah-buahan yang sering kita konsumsi, Kids.

1. Apel

Buah apel bisa melepaskan gas etilen, maka sebaiknya disimpan terpisah dari bahan makanan lain.

Cara menyimpan apel sebaiknya dengan dimasukkan ke wadah tertutup lalu simpan di kulkas.

2. Alpukat

Jika buah alpukat yang kamu miliki masih mentah, cukup simpan di luar kulkas, Kids.

Nah, setelah alpukat menjadi empuk dan matang, baru pindahkan ke dalam kulkas.

Baca Juga: Bikin Mual Hingga Kembung, Jangan Konsumsi 4 Buah Ini Saat Pagi Hari

3. Pisang

Cara menyimpan pisang cukup mudah, yakni hanya perlu menggantungnya di suhu ruang saja, lo.

4. Melon dan Semangka

Cara menyimpan buah melon dan semangka bisa dimasukkan ke dalam kulkas.

Namun, kalau enggak ada kulkas, bisa juga disimpan di tempat kering dan gelap yang terpisah dari produk lain.

5. Jeruk

Buah jeruk perlu disimpan di dalam kulkas karena membutuhkan suhu penyimpanan yang sejuk, Kids.

6. Tomat

Buah tomat ternyata akan lebih cepat busuk jika disimpan di dalam kulkas.

Nah, cara menyimpan buah satu ini ternyata cukup di suhu ruang tapi terhindar dari panas atau cahaya sinar matahari, ya.

Baca Juga: Jangan Dibuang Lagi, Bagian Buah dan Sayur Ini Justru Mendatangkan Manfaat Kesehatan

Cara Menyimpan Sayuran

Cara menyimpan sayuran secara umum sebaiknya dimasukkan ke dalam kulkas segera setelah dibeli, Kids.

O iya, sayuran tersebut enggak perlu dicuci terlebih dahulu. Nantinya sayuran bisa dicuci saat sudah hendak dimasak.

1. Brokoli dan Kol

Untuk menyimpan brokoli dan kol, cukup masukkan dalam wadah tertutup lalu simpan di dalam kulkas.

2. Seledri dan Daun Bawang

Seledri dan daun bawang juga harus dimasukkan ke dalam kulkas, tapi sebelumnya bungkus dengan kertas terlebih dahulu, ya.

Baca Juga: Identik dengan Bioskop, Camilan Ini Ternyata Bisa Lebih Sehat dari Buah dan Sayur 

3. Sayuran Hijau

Cara menyimpan sayuran hijau sebaiknya dengan dialasi koran atau kertas.

Tujuannya adalah untuk menyerap uap air yang keluar dari sayuran sehingga enggak mudah lembap dan bikin jadi busuk.

O iya, sebaiknya simpan sayuran hijau di dalam laci wadah sayuran yang ada di kulkas supaya aman dari air, ya, Kids.

4. Jamur

Jamur juga sebaiknya disimpan di dalam kulkas tanpa dicuci terlebih dahulu.

Soalnya, kalau disimpan dalam kondisi basah maka akan membuat jamur jadi berlendir.

5. Kentang

Kamu bisa menyimpan kentang secara terpisah dari produk lain di suhu ruang yang kering dan terbebas dari cahaya sinar matahari langsung.

Nah, itulah cara menyimpan buah-buahan dan sayuran supaya enggak mudah layu dan busuk. Selamat mencoba di rumah!

Baca Juga: Mudah Ditemui, Ternyata 3 Jenis Buah Ini Cocok Dikonsumsi bagi Penyandang Paru-Paru

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.