Find Us On Social Media :

Nyesel Baru Tahu, Minum Air Putih Sebelum Tidur Bisa Membahayakan Tubuh, Ini Alasannya

(Ilustrasi) ini dampak buruk minum air putih sebelum tidur, simak penjelasannya.

GridKids.id - Minum air putih merupakan hal penting untuk semua orang baik muda ataupun tua, karena tubuh memerlukan cairan agar enggak dehidrasi.

Umumnya manusia membutuhkan minum air 2 liter perhari agar memenuhi cairan tubuh dan enggak dehidrasi.

Minum air putih juga memberikan manfaat kesehatan pada ginjal dan mencegah infeksi saluran kemih.

Baca Juga: Perlu Diwaspadai, Inilah Bahaya Air Minum Isi Ulang bagi Tubuh dan Tips Mengonsumsinya

Meski baik dikonsumsi, kamu harus memperhatikan waktu untuk meminum air putih.

Minum air putih sebelum tidur bisa membahayakan kesehatan, oleh sebab itu harus berhati-hati, Kids.

Lantas, pada bahayanya minum air putih sebelum tidur? Yuk, kita cari tahu!

Minum air sebelum tidur membahayakan kesehatan

Beberapa orang akan minum air putih ketika haus, sedang makan atau bangun tidur.

Namun beberapa orang akan minum air putih sebelum tidur.

Sejumlah orang melakukan hal ini untuk mencegah dehidrasi ketika tidur.

Baca Juga: Perlu Dicoba, Ternyata Ini Manfaat Minum Air Hangat Sebelum Tidur

Secara umum, air putih enggak boleh dikonsumsi sebelum tidur karena mudah terbangun karena merasa ingin buang air kecil.

Ketika sudah terbangun maka akan kesulitan untuk kembali tidur, Kids.

Hal tersebut akan menyebabkan kualitas tidur menjadi berkurang dan menganggu kesehatan.

Ketika kualitas tidur berkurang akan memicu beberapa penyakit seperti diabetes, jantung, stroke, hingga kanker.

2. Cara benar minum air putih

Sejumlah penelitian membuktikan kalau air putih terbukti mengurangi  kalori ketika dikonsumsi.

Selain itu, mengonsumsi air putih secara teratur bisa meningkatkan rasa kenyang serta membentuk metabolisme tubuh.

Cara yang benar minuman air putih ialah sebelum makan.

Baca Juga: Cuma Digeprek, Rasakan 4 Khasiat Konsumsi Air Bawang Putih yang Ampuh Atasi Penyakit

Ini karena, air putih akan meningkatkan liposis guna memecah lemak, sehingga menjadi pengganti sumber energi.

Selain itu, manusia membutuhkan 2 hingga 3 liter air setiap harinya, Kids.

Nah, itu alasan kenapa minum air putih sebelum tidur berbahaya.

----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.