Find Us On Social Media :

Enak dan Lezat, 6 Jenis Makanan Ini Ternyata Dapat Meningkatkan Daya Ingat, Apa Saja?

Simak beberapa jenis makanan yang dapat meningkatkan daya ingat.

 

GridKids.id - Kids, tahukah kamu bahwa ada beberapa jenis makanan yang dapat membantu daya ingat kita, lo. Daya ingat yang baik dapat membantu kita jadi lebih fokus berkonsentrasi setiap harinya. Otak kita membutuhkan nutrisi tertentu seperti lemak omega-3 yang dapat membangun dan memperbaiki sel-sel otak jadi lebih sehat.

Baca Juga: Tak Memerlukan Obat, Ini Daftar Makanan untuk Mengatasi Panas Dalam Antioksidan juga dapat membantu mengurangi peradangan sel yang berkaitan dengan penuaan otak dan neurodegeneratif seperti Alzheimer. Makanan juga dapat meningkatkan daya ingat dan kesehatan otak secara keseluruhan. Nah, ada beberapa jenis makanan nih, yang perlu kamu tahu agar dapat menambah daya ingatmu, apa saja itu?

1. Buah Alpukat

Buah alpukat ternyata mengandung lemak tak jenuh yang dapat membantu daya ingat. Mengonsumsi lemak tak jenuh juga bisa mengurangi tekanan darah tinggi yang berkaitan dengan penurunan kognitif. Selain alpukat, ada juga kacang almond, kacang mete, ikan, kenari dan jenis kacang-kacangan yang mengandung lemak tak jenuh yang juga dapat meningkatkan daya ingat. 2. Buah Beri

Buah beri mengandung antioksidan flavonoid yang membuatnya menjadi salah satu penambah daya ingat yang baik.

Antioksidan di dalamnya mengandung antosianin, asam kafeik, katekin dan kuersetin yang dapat meningkatkan daya ingat. Buah beri dapat meningkatkan komunikasi antara sel-sel otak, mengurangi peradangan, meningkatkan plastisitas yang membantu sel-sel otak serta meningkatkan kemampuan belajar dan memori. 3. Sayuran Hijau

Sayuran berdaun hijau seperti bayam ternyata dapat menambah daya ingat.

Hal ini karena kandungan folat jenis vitamin B yang mendukung perkembangan saraf dan fungsi neurotransmiter.

Baca Juga: Bukan Hanya Susu, Inilah 5 Makanan yang Mengandung Asupan Kalsium

4. Ikan Berlemak

Ikan berlemak menjadi salah satu makanan penambah daya ingat karena mengandung asam lemak omega-3 yang tinggi. Omega-3 dapat membangun membran di sekeliling sel tubuh termasuk sel otak dan meningkatkan struktur neuron. Adapun beberapa ikan yang mengandung omega-3 tinggi yaitu salmon, tuna, sarden dan makerel. 5. Kacang-kacangan dan Biji-bijian

Kacang-kacangan dan biji-bijian juga menjadi makanan penambah daya ingat yang sangat baik karena mengandung asam omega-3 dan antioksidan. Kacang dan biji-bijian mengandung antioksidan vitamin E yang dapat melindungi sel dari atres oksidatif yang disebabkan oleh radikal bebas. 6. Gandum Utuh

Gandum utuh ternyata dapat membantu meningkatkan daya ingat kita, lo. Hal ini dikarenakan gandum utuh yang memiliki GI rendah serta memiliki karbohidrat yang sehat. Karbohidratnya yang sehat dapat menjadi sumber energi yang membantu tingkatkan daya ingat. Ada beberapa jenis gandum utuh yang dapat tingkatkan daya ingat seperti beras cokelat, sereal, oat dan roti gandum. Kids, itulah beberapa jenis makanan yang dapat meningkatkan daya ingat kita.

Baca Juga: Benarkah Makanan Pedas Membantu Mengatasi Sakit Kepala?#AkuBacaAkuTahu

 

----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.