Find Us On Social Media :

Sejarah Kuliner Taco, Street Food Meksiko yang Sedang Naik Daun

Sajian taco biasanya dikonsumsi seperti mengonsumsi burger karena langsung dilahap menggunakan tangan.

Sejarah

Makanan yang sangat berwarna dan menyegarkan mata ini ternyata memiliki sejarah yang unik, nih, Kids.

Meski asal-usul pastinya belum diketahui,beberapa teori mengacu pada pernyataan bahwa taco sudah ada sejak abad-18 dan berasal dari tambang perak yang berlokasi di Meksiko.

Dalam teori itu disebutkan bahwa taco merupakan sebutan untuk potongan kertas pembungkus bubuk mesiu yang diselipkan dalam lubang di permukaan batu untuk mempermudah proses penggalian tambang.

Sebelum populer seperti sekarang, sajian taco klasik di Meksiko terdiri dari tortila yang terbuat dari jagung dengan topping bawang bombai yang dicincang dan ditambahkan daun ketumbar.

Baca Juga: Penyuka Dimsum Wajib Tahu, Ini 8 Fakta Menarik tentang Kuliner Favorit dari Tiongkok

Kini topping taco makin beragam mulai dari daging hingga lidah sapi, ditambahkan tobak dan diberi perasan jeruk nipis yang menyegarkan.

Kombinasi bahan-bahan tersebut disukai dan bisa diterima selera orang Indonesia yang memang familiar dengan rasa gurih, asam, dan bahkan pedas.