Find Us On Social Media :

Ketahui 4 Manfaat Konsumsi Quinoa, Asupan Diet yang Bisa Cegah Kanker

Quinoa mengandung serat yang tinggi dan baik untuk kesehatan pencernaan dan organ tubuh.

GridKids.id - Kids, pernahkah kamu mendengar tentang biji-bijian bernama quinoa?

Quinoa berasal dari tanaman Chenopodium quinoa yang sudah ada kurang lebih sejak 5000 tahun lalu di dataran Andean Peru, Equador, Bolivia, dan Kolombia.

Quinoa memiliki beragam jenis yang dibedakan berdasar warnanya mulai dari putih, hitam, cokelat, merah, hingga ungu.

Biji dengan warna yang lebih gelap memiliki rasa yang lebih kuat daripada quinoa dengan warna terang.

Baca Juga: Salah Satunya Bisa Bantu Jaga Gula Darah, Inilah 4 Manfaat Kacang Polong untuk Kesehatan

Jenis yang banyak beredar di Indonesia adalah quinoa putih dan merah. Quinoa mengandung beberapa antioksidan dan zat fitokimia yaitu zat fitokimia seperti quercetin, flavonoid, dan kaempferol.

Berikutnya adalah beberapa manfaat kesehatan dari mengonsumsi quinoa. Yuk, langsung ikuti ulasan lebih lengkapnya di bawah ini!

1. Melindungi dari infeksi

Asupan quinoa memiliki efek terdapat sistem imun. Hal ini dibuktikan dalam studi yang dilakukan pada 2017, yang menunjukkan kandungan polikasarida bioaktif yang terdapat di dalamnya yang berfungsi sebagai antioksidan alami.

Kandungan ini bisa meningkatkan aktivitas sel imun tubuh yang disebut dengan makrofag yang berfungsi mendeteksi dan membasmi bakteri yang memicu peradangan pada tubuh.

2. Antikanker

Biji quinoa mengandung beragam zat alami yang bersifat antioksidan dan antikanker.

Di dalam quinoa terdapat 17 asam amino yang bisa menghambat pertumbuhan sel-sel kanker usus besar yang diuji dalam laboratorium.

Baca Juga: Bisa Mencegah Kanker dan Jaga Kesehatan Jantung, Ini 7 Manfaat dari Black Garlic

Selain itu kandungan tertentu pada quinoa disebut bisa merusak sel kanker hati.

Sedangkan pada studi terbaru, ditemukan fakta bahwa biji quinoa mengandung protein yang berfungsi melawan sel kanker dan radikal bebas.

3. Mengontrol gula darah

Sebuah penelitian terhadap 30 penderita diabetes yang dilakukan di Spanyol mencoba mengungkap manfaat quinoa.

Penelitian itu membagi 30 penderita diabetes ke dalam dua kelompok, yaitu kelompok yang mengonsumsi quinoa selama sebulan, dan kelompok lainnya mendapatkan plasebo (produk dengan gula yang enggak berefek apapun).

Dari percobaan itu ditemukan fakta bahwa gula darah penderita diabetes di kelompok satu lebih terkontrol. Hal ini disebabkan karena serat quinoa bisa memperlambat penyerapan gula dalam tubuh.

4. Asupan diet yang ampuh

Kandungan serat merupakan kandungan terbesar dari biji-bijian quinoa. Kandungan seratnya bahkan lebih tinggi kalau dibandingkan dengan biji-bijian sejenisnya.

Baca Juga: Manfaat Biji Selasih, dari Bantu Jaga Kolesterol sampai Ampuh Tangkal Radikal Bebas

Makanan berserat akan membuat seseorang kenyang lebih lama dan bisa mencegah keinginan untuk makan berlebihan yang bisa jadi pemicu kenaikan berat badan.

Itulah empat manfaat kesehatan yang didapatkan jika rutin mengonsumsi quinoa. Untuk catatan jika ingin memulai kebiasaan makan quinoa, bisa memulai dengan mengonsumsi sedikit demi sedikit untuk menghindari gangguan pencernaan, ya, Kids.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.