Pisang
Pisang mengandung kalium yang tinggi, Kids. Hal ini bisa membantu kita tidur dengan nyenyak sepanjang malam.
Pisang juga mengandung triptofan dan magnesium yang merupakan obat penenang alami.
Kiwi
Dalam sebuah penelitian, orang yang makan buah kiwi 1 jam sebelum tidur membutuhkan lebih sedikit waktu untuk tertidur.
Baca Juga: Hidung Tersumbat Saat Bangun Tidur, Kenali Penyebabnya Salah Satunya Udara Kering
Hal ini mungkin karena kiwi mengandung banyak senyawa penambah tidur, di antaranya melatonin, antosianin, flavonoid, karotenoid, kalium, magnesium, folat, dan kalsium.
Telur
Telur juga bisa dikonsumsi saat makan malam sebelum tidur, karena kandungan triptofan di dalamnya bisa membantu memancing rasa kantuk.