Find Us On Social Media :

Buah yang Cocok untuk Penyandang Diabetes, dari Apel sampai Pir

Buah yang Cocok untuk Penyandang Diabetes

Jeruk

Selain mengandung vitamin C, jeruk juga mengandung air, kalium, tiamin, dan asam folat yang baik untuk penyandang diabetes.

Kalium dalam buah ini bisa membantu mengontrol tekanan darah. Selain itu, kandungan tiamin pada jeruk juga bisa menurunkan kadar gula darah.

Baca Juga: Penderita Maag Wajib Tahu, Ini 5 Buah yang Aman untuk Dikonsumsi Lambung

Alpukat

Alpukat termasuk buah yang aman untuk penyandang diabetes karena lemak yang terkandung di dalamnya adalah lemak tak jenuh.

Lemak tak jenuh ini baik untuk mengendalikan gula darah.

Selain itu, alpukat juga bisa menurunkan risiko sindrom metabolik yang jadi pemicu utama diabetes. 

Pir

Buah pir baik untuk penyandang penyakit gula karena punya nilai indeks glikemik yang relatif rendah.

Selain itu, buah ini baik untuk penyandang diabetes karena mengandung berbagai nutrisi penting.

Kandungan flavonoid dalam buah pir juga bisa mencegah sekaligus mengobati diabetes.