Lele sambal bledag
Untuk masakan yang pertama sedap dimakan saat berbuka ialah lele sambal bledag, Kids.
Masakan ini termasuk golongan yang mudah dibuat, untuk yang pertama kamu perlu mempersiapkan bahan seperti:
Bahan lele sambel bledag;
- 4 ekor lele ukuran besar, lalu bersihkan lele yang sudah dibeli, setelah itu potong menjadi 3
- 1 sendok makan garam
- 1 sendok makan asam jawa
- Minyak goreng secukupnya
Bahan sambel bledag:
- 1/2 sendok teh terasi goreng
- 10 buah cabai rawit hijau
- 1/4 sendok teh gula merah iris
- 100 gram tomat hijau
- 1/2 sendok teh garam
Bahan pelengkap
- 8 pucuk kemangi
- 4 lembar daun selada keriting
- 150 gram mentimun, potong 4
- 100 gram kol, potong 4
Baca Juga: Ini Manfaat Mengonsumsi Vitamin C dan Zinc Ketika Sahur atau Saat Berbuka Puasa
Cara membuat lele sambal bledag
Jika bahan sudah siap kamu bisa mencampurkan lele dengan garam serta asam jawa lalu diamkan selama 30 menit.
Jika sudah rendam asam jawa dan garam selama 30 menit, kamu bisa langsung menggoreng lele hingga matang.
Langkah berikutnya membuat sambal bledek, pertama kamu bisa haluskan terasi, gula merah dan garam.
Setelah itu kamu bisa masukan cabai rawit dan tomat ulek.
Setelah ulekan selesai kamu bisa menyajikan lele sambal bledek dan sayuran pelengkap, Kids.