Find Us On Social Media :

Kumpulan Resep Aneka Sambal yang Enak dan Mudah Dibuat di Rumah

Aneka resep sambal rupanya mudah dibuat sendiri di rumah.

GridKids.id - Apakah kamu suka hidangan bercita rasa pedas, Kids?

Bagi penyuka pedas, makan seolah enggak lengkap kalau tanpa sambal.

O iya, sebenarnya ada banyak jenis sambal yang mudah dibuat sendiri di rumah, lo.

Baca Juga: Ingin Membuat Sambal ala Warung Ayam Penyet, Caranya Ternyata Sederhana

Mulai dari sambal bawang, sambal bajak, dan masih banyak lagi.

Nah, tertarik membuat beragam sambal di rumah?

Yuk, simak kumpulan resep aneka sambal yang enak dan mudah dibuat berikut ini!

Bahan-Bahan

- 8 buah cabai rawit merah (iris)

- 5 buah cabai rawit hijau, diiris

- 15 butir bawang merah (iris)

- 1 cm jahe (memarkan)

- 1 lembar daun salam

- 2 sendok makan kecap manis

- 1/4 sendok teh garam secukupnya

- 75 ml air

- 2 sendok makan minyak goreng untuk menumis

Baca Juga: Awet Berbulan-bulan dan Bisa untuk Stok, Ini Trik Sederhana Menyimpan Sambal di Kulkas

Cara Membuat Sambal Bawang Iris Kecap

- Panaskan minyak goreng. Tumis bawang merah, daun salam, dan jahe hingga setengah layu.

- Masukkan cabai rawit merah, cabai rawit hijau, kecap, dan garam. Aduk sampai tercampur rata.

- Masukkan air dan masak hingga matang dengan api kecil.

Bahan-Bahan

- 8 buah cabai rawit merah

- 5 buah cabai merah besar

- 6 buah cabai merah keriting

- 6 butir bawang merah

- 2 sendok teh terasi (goreng)

- 2 lembar daun salam

- 2 cm lengkuas (memarkan)

- 1 batang serai (ambil bagian putihnya dan memarkan)

- 3/4 sendok teh garam

- 1 1/4 sendok teh gula merah

- 1 sendok makan air asam

- 1 sendok teh asam jawa

- 2 sendok makan air

- 5 sendok makan minyak goreng untuk menumis

Baca Juga: Resep Tahu Isi Pedas Gurih ala Pedagang Gorengan, Ternyata Mudah Dibuat dan Rasanya Gurih

Cara Membuat Sambal Bajak

- Buat air asam: campurkan asam jawa dan air asam dengan dua sendok air.

- Haluskan cabai rawit merah, cabai merah besar, cabai merah keriting, bawang merah, dan terasi.

- Tumis bumbu yang telah dihaluskan, daun salam, lengkuas, serai, garam, dan gula merah sampai keluar aroma harum.

- Masukkan air asam dan masak sampai sambal matang.

Resep Sambal Terasi

Bahan-Bahan

- 2 buah cabai hijau besar (potong-potong)

- 8 buah cabai merah keriting (potong-potong)

- 5 buah cabai rawit merah (potong-potong)

- 2 butir bawang merah (potong-potong)

- 5 siung bawang putih (potong-potong)

- 2 sendok teh terasi (goreng)

- 1 buah tomat (belah jadi dua bagian)

- 3/4 sendok teh garam

- 1 sendok makan gula merah

- 4 sendok makan minyak goreng untuk menggoreng

Baca Juga: Jika Disimpan dengan Tepat Ternyata Cabai Bisa Awet Hingga 3 Bulan, Caranya Mudah

Cara Membuat Sambal Terasi- Panaskan minyak. Goreng cabai merah besar, cabai merah keriting, cabai rawit merah, bawang merah, bawang putih, terasi, dan tomat. Angkat kemudian uleg.

- Tambahkan garam dan gula merah, uleg sampai halus.

- Masukkan tomat, lalu uleg asal rata.

Resep Sambal Matah

Bahan-Bahan

- 10 buah cabai rawit (iris halus)

- 12 butir bawang merah (iris halus)

- 5 lembar daun jeruk (buang tulangnya dan iris halus)

- 1 sendok teh terasi bakar

- 2 batang serai (iris halus)

- 3/4 sendok teh garam

- 1 sendok teh gula pasir

- 6 sendok makan minyak goreng panas

- 3 buah air jeruk limau

Baca Juga: Resep Ceker Mercon dengan Rasa Pedas Gurih, Cocok Dikonsumsi Bagi Pecinta Pedas

Cara Membuat Sambal Matah

- Campur dan remas-remas semua bahan, kecuali cabai rawit.

- Masukkan cabai rawit dan tambahkan minyak goreng panas.

- Aduk rata sambil agak ditekan dengan menggunakan sendok.

- Tambahkan perasan jeruk limau. Aduk sampai tercampur rata.

Resep Sambal Dabu-Dabu

Bahan-Bahan

- 8 buah cabai rawit hijau (iris)

- 6 buah cabai rawit merah (iris)

- 2 buah tomat merah (potong kotak-kotak)

- 4 butir bawang merah (iris)

- 3/4 sendok teh garam

- 2 sendok makan minyak goreng panas

- 1 1/2 sendok makan perasan air jeruk nipis

- 1 batang daun kemangi (ambil daunnya)

Baca Juga: Cara Simpel Membuat Mendoan, Tempe Goreng Setengah Matang yang Enggak Kalah Enak dengan Tempe Crispy

Cara Membuat Sambal Dabu-Dabu

- Campurkan cabai rawit hijau, cabai rawit merah, tomat, bawang merah, garam, dan minyak. Aduk sampai rata.

- Tambahkan air jeruk dan kemangi. Aduk-aduk hingga tercampur rata.

Itulah beberapa resep sambal yang enak dan mudah dibuat di rumah, Kids.

Mana yang bakal kamu coba lebih dulu, nih?

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id