Find Us On Social Media :

Rahasia Panjang Umur ala Orang Jepang, Ternyata Cuma Lakukan Kebiasaan Sederhana Ini Setiap Hari

Rahasia Panjang Umur Orang Jepang

GridKids.id - Jepang dikenal dengan penduduknya yang panjang umur, Kids.

Negara ini memang paling banyak punya centenarian, yaitu orang yang bisa hidup sampai lebih dari 100 tahun.

Hmm... memang, apa yang membuat orang Jepang bisa punya umur yang panjang, ya?

Baca Juga: Hewan Peliharaan Memiliki Batasan Usia, Ini Cara Menjaga Kesehatan Hewan Agar Panjang Umur

Ternyata, ini karena beberapa kebiasaan baik yang mereka lakukan, lo.

Kebiasaan-kebiasaan ini yang akhirnya bisa membuat mereka bisa hidup lebih sehat dan bahagia.

Nah, kita bisa meniru kebiasaan baik orang Jepang ini dan menerapkannya sehari-hari, nih.

Mengonsumsi Seafood dan Rumput Laut

Orang Jepang suka mengonsumsi makanan laut seperti rumput laut, ikan, kerang, dan jenis seafood lainnya.

Ikan dan kerang punya kandungan protein tinggi dan lemak jenuh yang rendah.

Makan makanan laut dua kali seminggu enggak cuma membuat jantung jadi lebih sehat, tapi juga menjaga kesehatan otak.  

Hal ini juga jadi salah satu alasan orang Jepang punya tingkat penyakit jantung terendah di dunia.

Baca Juga: Bisa Bikin Panjang Umur, Makanan Ini Baik untuk Kesehatan Jantung dan Cegah Penyakit Lain

Delapan Puluh Persen Kenyang

Orang Jepang punya sebuah ungkapan yang berbunyi hara hachi bu atau makan sampai 80 persen kenyang.

Artinya, kita enggak akan kekenyangan karena masih punya ruang di perut.

Dengan begini, kita akan punya kebiasaan makan yang lebih teratur. Kita pun akan makan dengan cukup tanpa berlebihan.

Minum Teh Hijau

Orang Jepang menjadikan minum teh hijau sebagai budaya mereka, Kids.

Teh hijau memang merupakan salah satu minuman yang paling sehat, nih.

Teh hijau punya banyak manfaat, seperti bisa mengurangi peradangan, melindungi sel-sel tubuh, dan memberi makan bakteri baik di usus.

Baca Juga: Bisa Dimulai dari Sekarang, Inilah 4 Kebiasaan Sederhana yang Bisa Membuat Panjang Umur

Dekat dengan Alam

Salah satu budaya Jepang lainnya adalah shinrin-yoku

Budaya ini mengajarkan manusia untuk dekat dengan alam. Contohnya berjalan-jalan di hutan atau taman.

Saat berada di alam, kelima panca indra kita akan bekerja semakin baik.

Dengan begini, pikiran dan tubuh akan menjadi lebih santai. Perasaan pun jadi lebih bahagia, seperti yang didapatkan saat meditasi.

Menurut penelitian terbaru, perasaan bahagia dan kepuasan hidup bisa meningkat setelah menghabiskan 20 menit di alam.

Berlatih Matematika dan Permaian Melatih Otak

Kane Tanaka dari Fukuoka dikonfirmasi jadi orang paling tua di dunia oleh Guinness World Records pada 2019 dengan usia 117 tahun.

Sekarang, Tanaka tinggal di panti jompo, di mana ia biasanya bangun jam 6 pagi dan menikmati bermain papan permainan Othello.

Ia berkata kalau makan makanan enak dan berlatih matematika adalah rahasianya untuk panjang umur, Kids.

Baca Juga: Sederhana dan Mudah Ditemukan, 4 Bumbu Dapur Ini Bisa Bikin Panjang Umur Jika Rutin Dikonsumsi

Selain itu, bermainlah permaianan yang bukan cuma untuk senang-senang, tapi juga yang bisa melatih otak.

Contohnya saja teka-teki silang.

Nah, itulah rahasia orang Jepang bisa berumur panjang. Tertarik untuk mencobanya?

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id