Ubi jalar
Ubi jalar punya banyak gizi, manis, dan juga mengenyangkan.
Umbi ini kebanyakan mengandung karbohidrat, tapi juga serat dan sejumlah vitamin dan mineral, termasuk vitamin A, vitamin C, dan kalium.
Beberapa orang kecanduan gula karena mereka enggak makan cukup sepanjang hari.
Dengan begitu, mengonsumsi sumber karbohidrat seperti ubi jalar bisa mengatasi kecanduan gula dengan menambahkan kalori ke makanan dan membuatnya lebih seimbang, sekaligus memberi rasa manis.
Sayuran
Meski makan sayuran enggak bisa memuaskan keinginan makan makanan manis, memasukkannya ke dalam makanan secara teratur bisa membantu, Kids.
Sayuran kaya serat dan rendah kalori. Bahan makanan ini juga mengandung banyak nutrisi bermanfaat dan senyawa tanaman.
Makan lebih banyak sayuran adalah salah satu hal terbaik yang bisa kamu lakukan untuk kesehatan dan bisa menurunkan risiko penyakit seperti penyakit jantung dan kanker.
Menambahkan sayuran juga merupakan cara yang bagus agar membantumu merasa lebih kenyang sepanjang hari.
Baca Juga: Tak Perlu Khawatir, Ini Jenis Pemanis Pengganti Gula yang Aman Dikonsumsi Penderita Diabetes
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik dihttps://www.gridstore.id.