Melatih Otak
Melatih keterampilan kognitif dengan bermain permainan otak adalah cara yang menyenangkan dan efektif untuk meningkatkan daya ingat.
Teka-teki silang, permainan mengingat kata, tetris, dan bahkan aplikasi seluler yang didedikasikan untuk pelatihan memori adalah cara terbaik untuk memperkuat memori.
Oh iya, permainan pelatihan otak sudah terbukti membantu mengurangi risiko demensia pada orang dewasa yang lebih tua, lo.
Meditasi
Praktik meditasi bisa berdampak positif pada kesehatan dalam banyak hal, Kids.
Meditasi di antaranya bisa membuat rileks atau tenang, serta bisa mengurangi stres, rasa sakit, menurunkan tekanan darah, dan bahkan meningkatkan daya ingat.
Faktanya, meditasi sudah terbukti meningkatkan materi kelabu di otak.
Materi kelabu mengandung badan sel neuron. Seiring bertambahnya usia, materi kelabu ini menurun, yang berdampak negatif pada memori dan kognisi.
Sebuah penelitian menunjukkan kalau mahasiswa yang melakukan praktik meditasi seperti mindfulness punya memori kerja spasial yang jauh lebih baik daripada siswa yang enggak berlatih meditasi.
Baca Juga: Perempuan Dipercaya Punya Ingatan yang Lebih Baik dari Laki-Laki, Ternyata Ini Penjelasannya
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id.