Find Us On Social Media :

Olahraga Terbaik untuk Penderita Obesitas, Salah Satunya Jalan Kaki

Olahraga Terbaik untuk Penderita Obesitas, Salah Satunya Jalan Kaki

GridKids.id - Jalan kaki adalah salah satu olahraga terbaik untuk penderita obesitas.

Gaya hidup yang enggak sehat membuat banyak orang secara enggak sadar mengalami obesitas, Kids.

Dengan kata lain, obesitas adalah kelebihan berat badan.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengetahui apakah kita masuk ke dalam kategori obesitas. Misalnya, mengukur indeks masa tubuh (BMI).

Mereka yang punya BMI di atas 30 dianggap sudah masuk kategori obesitas.

Selain itu, laki-laki dewasa yang punya lingkar pinggang melebihi batas (pria 101 cm ke atas dan wanita 89 cm ke atas) juga bisa tergolong obesitas.

Ketika seseorang mengalami obesitas, risiko penyakit pun juga meningkat. Mulai dari diabetes, penyakit jantung, dan penyakit lainnya.

Selain karena terlalu banyak makan, inilah beberapa penyebab obesitas lainnya:

1. Kurang Tidur

Enggak cuma pada orang dewasa, dampak ini juga bisa dirasakan oleh anak-anak sejak usia lima tahun, lo.

Saat kurang tidur, di dalam tubuh akan terjadi perubahan cara kerja hormon dan membuat kita ingin makan terus-menerus.

2. Faktor Genetik atau Keturunan

Kalau punya orang tua maupun anggota keluarga lainnya dengan kondisi obesitas, kita berisiko lebih tinggi mengalami kondisi serupa.

Selain itu, ibu yang saat mengandung mengalami kenaikan berat badan berlebihan juga berisiko lebih tinggi punya anak obesitas.

Baca Juga: Hindari Mulai Sekarang, Inilah Bahaya Terlalu Sering Mengonsumsi Mi Instan, Salah Satunya Picu Obesitas