Find Us On Social Media :

Asam Lambung Sering Kambuh atau Naik? Lakukan Cara Mudah Ini untuk Mengatasinya

Makanan penyebab perut kembung.

GridKids.id - Sering melakukan berbagai kegiatan selama di rumah, atau kegiatan lainnya di luar rumah akan terganggung jika asam lambung kambuh atau naik.

Hal ini membuat banyak orang yang memilih untuk bergantung dengan obat untuk meredakan rasa enggak nyaman pada lambung. 

Sebenarnya, hal ini merupakan hal biasa yang dilakukan oleh pasien-pasien yang asam lambungnya yang sedang naik.

Baca Juga: Enggak Hanya Gorengan, Inilah Beberapa Jenis Makanan yang Dapat Memicu GERD

Namun, kamu juga harus memperhatikan efek samping dari terlalu sering mengkonsumsi obat dalam jangka panjang, terutama pada ginjal.

Nah, untuk mengatasi hal ini, kamu bisa melakukan beberapa hal untuk menurunkan asam lambung seperti dibawah ini.

Sebelumnya, salah satu caranya sangat mudah kamu lakukan dan juga menyenangkan, lho.

Stop Makan Berlebihan

Salah satu cara mengurangi resiko asam lambung naik adalah dengan kurangi porsi makan kamu dari biasanya.

Pada bagian bawah kerongkongan manusia terdapat otot yang akan berfungsi untuk mencegah zat asam dari dalam perut, hingga akhirnya kembali ke kerongkongan.

Umumnya, pada saat kita makan, maka asam lambung akan meningkat, jadi apabila kita makan secara berlebihan akan membuat asam lambung meningkat lebih banyak bahkan berlebihan.

Jadi, untuk mengobati masalah ini sebaiknya mulai sekarang kurangi makan berlebihan, supaya otot bisa berfungsi dengan aman.

Baca Juga: 8 Makanan Penyebab Asam Lambung Naik, Hindari Mulai Sekarang

Kurangi Berat Badan

Sama seperti mengurangi porsi makan, berat badan juga sebaikny dikurangi agar asam lambung enggak meningkat berlebihan.

Karena, pada orang yang memiliki berat badan berlebihan atau obesitas, otot diafragma nantinya akan mendapatkan tekanan sehingga otot esophageal sphincter naik.

Mengurangi berat badan dengan berolahraga, nantinya akan menurunkan asam lambung tanpa harus minum obat lagi.

Mengunyah Permen Karet

Selain menghindari beberapa hal diatas, kamu juga bisa menghindari asam lambung meningkat dengan mengunyah permen karet.

Dilansir Kompas.com, berdasarkan hasil penelitian, mengunyah permen karet bisa meningkatkan produksi air liur yang nantinya bisa membersihkan kerongkongan dari asam.

Nah itu dia beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mengurangi resiko asam lambung meningkat, bisa kamu lakukan saat waktu senggang.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan  komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids  dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id.