GridKids.id - Di Indonesia ada banyak sekali jenis hidangan dengan beragam cita rasa.
Ada yang cenderung pedas, manis, gurih, dan juga asam, Kids.
Untuk mendapatkan berbagai cita rasa dalam masakan, ada banyak bumbu dan rempah-rampah yang bisa digunakan.
Nah, khusus masakan dengan cita rasa asam, apakah kamu tahu menggunakan bahan apa, Kids?
Baca Juga: Perbedaan Daging Sirloin dan Tenderloin, Wajib Tahu Sebelum Pesan Steak di Restoran
Yap! Bahan yang digunakan adalah asam. Namun, jangan salah karena ada beberapa jenis asam yang biasa digunakan, lo. Dua di antaranya adalah asam jawa dan asam kandis.
Kita simak perbedaan asam jawa dan asam kandis yang biasa digunakan untuk berbagai masakan ini, yuk!
Asam Jawa
Meski namanya asam jawa, tapi ternyata jenis asam ini berasal dari Afrika, lo.
Asam jawa memiliki daging buah yang berwarna putih kehijauan saat masih muda.
Kalau sudah tua, warna daging buahnya menjadi cokelat, Kids.
Bentuk asam jawa yang biasa ditemukan umumnya berupa daging buah asam yang sudah direbus, kemudian dibentuk menjadi semacam pasta padat.
Baca Juga: Perbedaan Kandungan Telur Ayam dan Telur Bebek yang Masih Jarang Diketahui
Asam jawa ini biasanya digunakan untuk memasak sayur asem.
Kalau kamu memerhatikan warna sayur asem, pasti agak cokelat dan keruh, ya, Kids. Nah, itu berasal dari air asam jawa yang digunakan sebagai bumbu.
O iya, asam jawa juga bisa diolah menjadi minuman, lo.
Cara menyimpan asam jawa harus diletakkan di dalam wadah tertutup dan terhindar dari sinar matahari.
Asam Kandis
Berbeda dengan asam jawa, kalau asam kandis asalnya dari India, Kids.
Asam kandis ini cukup unik karena mempunyai cita rasa asam yang pahit, lo.
Bentuk buah asam kandis adalah bulat dengan bagian bawah mengerucut.
Nah, kalau kulitnya berwarna hijau dengan permukaan mengilap jika masih mentah.
Kalau buah asam yang sudah matang, kulitnya berwarna kuning, Kids.
Baca Juga: Perbedaan Keju Cheddar, Mozarella, dan Parmesan yang Banyak Digunakan
O iya, asam kandis ini berbentuk mirip jamur shiitake, lo. Warna dagingnya biasanya hitam kecoklatan.
Asam kandis biasanya digunakan dalam bentuk kering dan cara menyimpannya juga harus dalam wadah yang bisa ditutup rapat.
Nah, masakan yang sering menggunakan asam kandis umumnya ialah masakan Sumatera Barat.
Itulah perbedaan asam jawa dan asam kandis. Sekarang kamu enggak perlu kebingungan lagi kalau sedang membantu ibu memasak di dapur, ya. Hihi...
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id