Meringankan Gejala Flu
Kalau kamu mandi dengan menggunakan air hangat saat sedang flu bisa sangat bermanfaat, lo.
Mandi air hangat bisa membantu membuka jalan napas yang tersumbat dan juga bisa mengurangi nyeri otot.
Enggak cuma itu saja, tubuh kita juga menjadi rileks dan produksi hormon endorfin pun akan terpicu, Kids.
Hormon tersebut bisa memberikan rasa nyaman dan bisa berfungsi sebagai pereda nyeri.
Baca Juga: Antara Sabun Mandi Batang dan Cair, Mana Pilihan yang Paling Tepat untuk Digunakan?
Menenangkan Kulit
Mandi juga bisa membantu menenangkan kulit kita yang meradang, lo.
Caranya mudah, kok. Kamu hanya membutuhkan oatmeal sebagai bahan tambahan.
Campurkan oatmeal ke dalam air untuk mandi, lalu berendamlah di air tersebut selama sekitar 15-20 menit, Kids.
Gosok badanmu menggunakan oatmeal tersebut. Kalau sudah, bilas badan sampai bersih, ya.
Mungkin ada yang penasaran mengapa harus oatmeal, nih?
Jadi, oatmeal ternyata mempunyai kandungan zat avenanthramides di dalam gandum sebagai senyawa utama yang dapat menenangkan kulit yang meradang dan juga gatal-gatal.