Find Us On Social Media :

Jangan Lagi Disantap di Malam Hari, Beberapa Jenis Makanan Ini Ternyata Bisa Bikin Kita Jadi Susah Tidur

Beberapa jenis makanan bisa bikin kita jadi susah tidur di malam hari.

GridKids.id - Kids, apakah kamu sering mengalami susah tidur saat waktunya beristirahat di malam hari?

Memang ada banyak hal yang bisa menjadi penyebab kamu mengalami hal itu.

Namun, ada makanan dan minuman tertentu rupanya kurang cocok dikonsumsi di malam hari.

Kalau tetap dikonsumsi nantinya bisa menyebabkan gangguan pada kualitas tidur kita, lo.

Baca Juga: Sering Disepelekan, Hati-Hati Begini Jadinya Kalau Bantal Tidur Enggak Pernah Diganti

Ini disebabkan adanya berbagai kandungan zat pada makanan, yang bisa memengaruhi fungsi metabolisme hingga sistem tubuh saat menjelang tidur.

Berikut 4 bahan makanan dan minuman yang sebaiknya enggak dikonsumsi pada malam hari, terutama saat menjelang tidur. Yuk, kita simak!

1. Makanan yang Bersifat Asam atau Pedas

Mengonsumsi makanan atau camilan yang memiliki rasa asam atau pedas saat makan malam atau jelang tidur bukanlah hal yang sebaiknya dilakukan, Kids.

Hal ini akan mengganggu metabolisme pencernaan tubuh dan produksi asam lambung bisa meningkat saat tidur.

Kondisi ini tentu menyebabkan gangguan pada pencernaan yang bisa membuat kualitas tidur terganggu.

Baca Juga: Enggak Bisa Disamakan, Setiap Orang Memiliki Kebutuhan Jam Tidur yang Berbeda, Sebaiknya Tidur Pukul Berapa, Ya?

Kalau pun enggak, risiko gangguan pencernaan bisa menghantui keesokan paginya, lo.

Untuk itu, konsumsi makanan yang bersifat netral saat malam hari, Kids.

Selain itu, hindari memilih makanan yang sangat asam atau masakan berbumbu pedas pada malam hari.

2. Makanan yang Banyak Mengandung Gas

Perut kembung atau begah akan membuat kita sering terbangun hingga enggak bisa tidur?

Bisa jadi hal ini karena pemilihan makanan yang banyak mengandung gas, Kids.

Makanan yang banyak mengandung gas dan dikonsumsi pada malam hari, utamanya waktu makan malam akan membuat kondisi pencernaan terganggu.

Baca Juga: Tips Supaya Tetap Fit Selama Masa Karantina Mandiri, Salah Satunya Jangan Kebanyakan Tidur

Soalnya, produksi gas berlebihan pada 3-4 jam pasca makan malam.

Untuk itu, hindari konsumsi makanan terutama sayuran yang banyak mengandung gas pada malam hari.

Beberapa contoh sayuran yang banyak mengandung gas adalah brokoli, sawi dan buncis.

3. Minuman Dingin atau Es Krim

Mengonsumsi minuman dingin atau makanan bersuhu dingin misalnya es krim saat jelang tidur bukanlah hal yang dianjurkan.

Selain bisa mengganggu kesehatan tenggorokan yang menyebabkan radang atau flu, minuman dan makanan bersuhu dingin cenderung mengganggu pencernaan dan sistem perkemihan.

Kita bisa jadi sering buang air kecil pada malam hari karena konsumsi minuman dingin yang umunya lebih banyak mengandung cairan, lo.

Baca Juga: Ada Orang yang Gampang Tidur, tapi Banyak Juga yang Susah Meski Tubuh Sangat Lelah, Ternyata Begini Penjelasannya

4. Kopi

Kandungan kafein yang tinggi pada kopi dapat menyebabkan metabolisme tubuh meningkat sehingga rasa mengantuk justru terusir.

Kopi memiliki kandungan zat yang bisa menggangu produksi asam lambung dan bisa membuat pencernaan menjadi terganggu pada malam hari, Kids.

Kita tentu enggak ingin terbangun saat tidur, karena perut yang tiba-tiba merasa perih akibat iritasi, dong!

(Penulis: Soesanti Harini Hartono)

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan  komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids  dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id

Tonton video ini, yuk!