Find Us On Social Media :

Mengerikan, Tanpa Sadar Kita Bisa Terjangkit Virus Corona dan Bisa Menularkan Sekitar, Lakukan Hal Ini Agar Tak Tertular

Orang Tanpa Gejala (OTG), kategori baru terkait wabah virus corona.

Orang-Orang Asimtomatik

Kepala unit penyakit dan zoonosis Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) Maria Van Kerkhove mengatakan pihaknya telah menemukan beberapa kasus asimtomatik.

Kasus tersebut benar-benar tanpa gejala, Kids. Pasien yang dites dinyatakan positif terinfeksi virus corona, tapi enggak memiliki gejala selama diteliti.

Namun, ditemukan juga banyak kasus pra-simtomatik, yakni enggak ada gejala saat dinyatakan positif.

Baca Juga: Semakin Tegas, 16 Orang yang Keluyuran Saat Pandemi Virus Corona Ini Terancam di Penjara, Keramaian Bisa Sebabkan Virus Menyebar dengan Cepat

Akan tetapi, mereka baru menunjukkan gejala di kemudian hari, Kids.

Jadi, ditemukan bahwa orang-orang asimtomatik ini enggak sepenuhnya enggak menunjukkan gejala.

Nah, satu-satunya cara untuk dapat mengetahui apakah seseorang positif terinfeksi virus corona atau enggak adalah dengan melakukan tes darah di sejumlah besar populasi.

Hal itu perlu dilakukan untuk mencari antibodi, jenis protein yang menjadi bukti bahwa sistem kekebalan tubuh seseorang sedang melakukan pertempuran dengan virus corona, Kids.