Find Us On Social Media :

Enggak Cuma Orang Dewasa, Anak-anak Juga Bisa Sakit Kolesterol Tinggi, Begini Cara Mengatasinya

Olahraga menjadi salah satu cara mengatasi kolesterol tinggi pada anak.

GridKids.id - Penyakit kolesterol biasa kita ketahui menimpa orang dewasa.

Padahal sebenarnya enggak cuma orang dewasa saja yang bisa terkena kolesterol tinggi.

Anak-anak seperti kita ternyata juga bisa mengalami sakit tersebut, lo.

Dilansir dari Halodoc, kolesterol sebenarnya berperan bagi tubuh karena membantu memproduksi vitamin D, beberapa hormon, dan asam empedu yang berguna untuk mencerna lemak.

Baca Juga: Jangan Salah, Ternyata Warna Muntah Bisa Menjelaskan Penyakit dalam Tubuh, Warna Kuning Paling Sering Dialami

Nah, kolesterol dengan jumlah yang sesuai dapat membantu membangun sel baru dalam tubuh supaya dapat berfungsi secara normal, Kids.

Namun, kalau kadarnya terlalu tinggi, maka hal kolesterol bisa berbahaya bagi tubuh karena bisa memicu berbagai penyakit dan komplikasi, enggak terkecuali pada anak-anak.

Kolesterol tinggi pada anak-anak bisa disebabkan oleh beberapa hal.

Sebagai langkah pencegahan, kamu bisa mengikuti beberapa tip berikut ini.