Find Us On Social Media :

Bangun Tidur Malah Terasa Capek? Inilah Penyebab dan Cara Mencegahnya

Alasan Bangun Tidur Terasa Capek dan Cara Mengatasinya

GridKids.id - Kids, kamu pasti sudah tahu pentingnya tidur untuk kesehatan. Selain untuk kesehatan fisik, juga untuk kesehatan mental.

Hal itu karena saat tidur, bukan cuma tubuh yang beristirahat, tapi juga otak dan pikiran kita.

Namun, pernahkah kamu merasa lelah atau enggak bersemangat, padahal baru saja bangun tidur?

Nah, ternyata ada beberapa faktor penyebabnya, nih. Yuk, cari tahu!

Terlalu Banyak atau Kurang Tidur

Bukan cuma karena kurang tidur, Kids, kebanyakan tidur juga bikin kita enggak merasa semangat saat bangun di pagi hari.

Tidur yang baik adalah yang berkualitas, yaitu enggak terlalu sore, dan juga enggak terlalu malam.

Hal ini karena tubuh kita membutuhkan tidur secukupnya, enggak kurang dan enggak lebih.

Baca Juga: Saat Bangun Pagi Hindari Langsung Membereskan Tempat Tidur, Apa Kebiasaan yang Enggak Boleh Dilakukan Lagi?

Stres

Enggak bisa dipungkiri, stres bisa memengaruhi kualitas tidur dan jadi salah satu penyebab utama lelah saat bangun tidur.

Selain itu, seseorang biasanya akan sering terbangun di malam hari saat mengalami stres, atau bahkan sulit untuk bisa tertidur.

Hal ini mengurangi waktu tidur, sehingga mudah merasa lelah dan enggak bersemangat.

Penggunaan Gadget

Kebiasaan mainin gadget seperti online Instagram, Twitter ataupun bekerja di depan komputer sampai jam 10 malam, bisa bikin otak sulit untuk tidur.

Enggak heran, ini jadi salah satu alasan kalo waktu bangun di pagi hari, kita nggak merasa bersemangat.

Baca Juga: Lebih Sehat Tidur dengan Lampu Menyala atau Mati? Ini Jawabannya!

Cara Mencegah

Namun, tenang saja, Kids. Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mencegah rasa lelah saat bangun pagi.

Dilansir dari Alodokter, inilah 6 cara yang bisa membantumu:

  1. Tidur siang, paling enggak 20 menit
  2. Rutin olahraga
  3. Konsumsi makanan yang bergizi
  4. Menciptakan suasana kamar yang kondusif
  5. Relaksasi sebelum tidur
  6. Jadwal tidur yang tetap dan konsisten

Nah, kalau semua cara enggak ada yang berhasil, berarti kamu harus segera melakukan konsultasi ke dokter, ya!

Baca Juga: Demi Alasan Kesehatan, Mulai Sekarang Sebaiknya Matikan Lampu Saat Tidur