GridKids.id - Kids, siapa nih di antara kamu yang suka makan kuliner Makassar?
Di antara banyak makanan Makassar yang lezat, kamu pasti enggak asing dengan coto Makassar, ya.
Nah, di Makassar dikenal juga sajian yang punya tampilan mirip coto Makassar yaitu Pallubasa.
Keduanya adalah makanan berkuah dengan potongan daging, punya cita rasa yang gurih dan lezat.
Tampilan keduanya yang mirip sebenarnya punya beberapa perbedaan, lo, Kids.
Nah, kali ini kamu akan diajak melihat perbedaan antara dua kuliner berkuah khas Makassar, Sulawesi Selatan ini?
Perbedaan Coto Makassar dan Pallubasa
Coto Makassar sebenarnya sajian soto khas Makassar, Sulawesi Selatan.
Soto adalah sajian berkuah yang kaya rasa dari rempah-rempah dan bumbu yang dimasak bersama toppingnya.
Tiap daerah di Indonesia punya versi sotonya masing-masing, termasuk juga dengan orang Makassar dengan cotonya.
Jika di beberapa daerah di Indonesia sajian soto biasanya berwarna bening kaldu atau kuning, coto Makassar kuahnya berwarna cokelat.
Baca Juga: 7 Makanan Berkuah Khas Indonesia yang Punya Banyak Penggemar, Tak Hanya Bakso
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar