Salah satu minuman khas Idulfitri yang paling populer adalah es kelapa muda.
Es kelapa muda adalah minuman yang menyegarkan dan kaya akan elektrolit, yang sangat cocok untuk mengembalikan energi setelah seharian berpuasa.
Potongan daging kelapa muda yang segar dicampur dengan air kelapa dan es membuat minuman ini menjadi pilihan yang sangat disukai oleh banyak orang.
2. Es Cincau
Es cincau adalah minuman ringan yang terbuat dari cincau hitam dan gula cair.
Minuman ini biasanya disajikan dengan es dan susu kental manis.
Sehingga memberikan rasa segar dan manis yang sangat cocok untuk menemani hidangan kue-kue kering saat bersantai di rumah.
3. Es Timun Suri
Apakah kamu pernah mencoba es timun suri, Kids?
Timun suri adalah buah dengan rasa manis dan tekstur yang menyegarkan, diolah menjadi es yang cocok dinikmati saat cuaca panas.
Baca Juga: Tak hanya di Jawa, Ini 5 Tradisi Lebaran Ketupat dari Berbagai Daerah di Indonesia
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar