GridKids.id - Kids, tahukah kamu bahwa dua samudera terbesar di dunia punya tampilan yang berbeda?
Yap, kali ini kamu akan diajak melihat Samudera Pasifik dan Samudera Atlantik, nih.
Di samudera-samudera terbesar dunia ini hidup banyak sekali plankton juga mamalia laut.
Meski dinamai dengan nama yang berbeda, samudera-samudera di dunia saling berbaur satu sama lain.
Hal ini enggak lepas dari sifat yaitu mengisi ruang.
Samudra Pasifik merupakan samudra terbesar dan terdalam di planet ini.
Sedangkan, Samudera Atlantik menempati posisi kedua sebagai samudra terluas di dunia.
Keduanya punya karakteristik yang unik, misalnya kadar garam samudra Atlantik yang lebih tinggi daripada Samudra Pasifik.
Perairan dengan kadar garam lebih rendah, enggak bisa dengan mudah mengalir ke laut dalam.
Air juga lebih cepat menguap daripada air hujan yang bisa mengisi atau menambah volume perairannya, Kids.
Cape Horn atau Tanjung Horn adalah tempat bertemunya Samudra Pasifik dan Samudra Atlantik.
Baca Juga: Airnya Tak Bisa Menyatu, Inilah Perbedaan Samudra Pasifik dan Samudra Atlantik
Source | : | Kompas.com,kids.grid.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar