GridKids.id - Ketika mendekati perayaan Imlek bulan depan, kali ini
GridKids akan mengajakmu membahas salah satu kuliner Imlek yang unik.
Biasanya kamu diajak membahas kudapan seperti kue keranjang, hingga sajian pindang bandeng khas Imlek.
Nah, kali ini kamu akan diajak membahas salah satu 'Salad' khas Imlek yaitu Yu Sheng.
Dilansir dari laman kompas.com, Yu Sheng mirip salad yang berisikan berbagai bahan-bahan segar seperti sayur, buah, juga irisan daging ikan.
Warna makanan yang satu ini begitu cantik karena beragam warnanya.
Yu Sheng identik sebagai sajian wajib perayaan Tahun Baru China, lo, Kids.
Berbagai bahan-bahan untuk membuat Yu Sheng akan ditata dengan rapi di atas piring besar.
Yu Sheng dalam budaya orang Tionghoa melambangkan kemakmuran.
Meski erat dengan budaya orang Tionghoa sebenarnya tradisi makan Yu Sheng datang dari budaya negara tetangga, lo.
Seperti dilansir dari laman kompas.com, menurut Ibu Hermina Sutami, seorang Guru Besar Program Studi China FIB UI, budaya makan Yu Sheng memang berasal dari etnis Tionghoa Singapura.
Baca Juga: Filosofi dan Makna Ikan Bandeng sebagai Sajian Khas Perayaan Imlek
Source | : | Kompas.com,Kumparan,kids.grid.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar