GridKids.id - Sungai merupakan bentang alam yang memiliki pengaruh penting bagi kehidupan manusia, lo.
Salah satu sungai di dunia yang berperan penting bagi kehidupan manusia adalah Sungai Gangga di India.
Sungai Gangga atau Ganges mengalir sepanjang 2.525 kilometer dari Pegunungan Himalaya ke Teluk Benggala di sebelah utara India dan Bangladesh.
Sungai Gangga melintasi beberapa negara bagian India, seperti Bihar, Bengal Barat, Uttarakhand, dan Uttar Pradesh.
Tahukah kamu? Sungai Gangga berasal dari gletser yang mencair dari Pegunungan Himalaya.
Menariknya, hingga kini Sungai Gangga dianggap sebagai tempat keramat dan suci bagi penganut Hindu India, lo.
Bersumber dari kompas.com, peradaban India Kuno juga muncul dan berkembang di Lembah Sungai Gangga.
Nah, diketahui bahwa bangsa Arya, yaitu pendukung peradaban Lembah Sungai Gangga termasuk bangsa Indo-Jerman.
Ciri-ciri bangsa Arya adalah berbadan tinggi, berhidung mancung, dan berkulit putih ya, Kids.
Diduga antara tahun 2000-1500 SM bangsa Arya memasuki wilayah India melalui celah Kaiber di Pegunungan Himalaya.
Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu fakta-fakta menarik Sungai Gangga di India, yuk, simak informasi di bawah ini!
Baca Juga: 6 Hewan Unik yang Hidup di Ekosistem Sungai Amazon serta Nama Ilmiahnya
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar