GridKids.id - Pada 16 November 2023, situs Taste Atlas baru memperbaharui daftar 10 kue terbaik di Asia, Kids.
Nah, ada tiga kue dari Indonesia yang masuk dalam daftar 10 besarnya, di antaranya kue putu (peringkat- 3), kue lapis (peringkat - 6), dan lapis legit (peringkat - 8).
Di artikel kali ini kamu akan diajak melihat salah satu kue khas Indonesia yang ada di daftar di atas, yaitu kue lapis legit.
Kue lapis legit punya tampilan yang cantik dengan lapisan yang bertumpuk-tumpuk tipis dengan rasa yang manis dan aroma kue yang harum, Kids.
Kue yang lezat ini ternyata punya sejarah panjang yang menarik, lo.
Bahkan kue lapis legit sudah dikenal sejak era sebelum Indonesia jadi negara merdeka.
Ternyata kue lapis legit bukan kue asli Indonesia melainkan kue yang dibawa oleh orang Belanda yang menetap di Hindia Belanda era penjajahan dulu.
Lapis legit dulunya dikenal dengan nama spekkoek (spekuk) yang berasal dari bahasa Belanda yaitu spek (lemak daging babi) dan koek yang berarti kue.
Kuenya enggak mengandung daging babi sama sekali tapi tampilannya mirip lapisan lemak daging Babi, Kids.
Resep tradisional kue lapis legit ini dibuat dari campuran adonan telur, gula, mentega, dan berbagai rempah-rempah seperti kayu manis, pala, juga cengkeh.
Selanjutnya kamu akan diajak melihat berbagai fakta menarik tentang kue lapis legit yang sedap dan punya cita rasa penuh nostalgia ini. Apa saja?
Baca Juga: 10 Fakta Menarik Bika Ambon, Kue Kenyal dan Manis dari Medan
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar