GridKids.id - Hai, Kids, kali ini kamu masih akan membahas tentang materi Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) Kelas 3 SD.
Di artikel sebelumnya kamu telah belajar lebih dulu tentang peranan manusia bagi ekosistem.
Manusia bahkan punya kemampuan untuk menciptakan ekosistem buatan yang bisa mereka kendalikan komponen-komponennya.
Nah, kali ini kamu akan masuk ke bagian "Belajar Lebih Lanjut" di Buku Cetak Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial Kelas 3 SD terbitan Kemdikbud, hlm. 75.
Di bagian itu kamu akan menyoroti tentang ekosistem perairan, yang didalamnya ditemukan tanaman air, Kids.
Tanaman air punya peranan yang sangat penting di antaranya:
- Menghasilkan udara untuk bernapas hewan-hewan yang berhabitat dalam air
- Pelindung bagi hewan-hewan yang berkembangbiak atau bertelur dalam air.
- Sumber makanan bagi hewan-hewan air
- Membantu proses penyerapan kotoran sehingga membantu mencegah air bisa tercemar.
Contohnya: fungsi tanaman eceng gondok juga bunga teratai.
Baca Juga: Isi Jawaban Kelas 6 Tema 2, Peta Pikiran Cara Teratai Beradaptasi dengan Lingkungannya
Sama halnya dengan tumbuhan atau tanaman air itu, makhluk yang hidup di tanah atau daratan seperti cacing, siput, keong, hingga serangga juga bergantung pada tanah, lo.
Cacing tanah punya peranan menjaga tanah tetap gembur sehingga tanaman bisa tumbuh dengan baik.
Hewan-hewan kecil seperti siput, keong, dan serangga air memanfaatkan batu sebagai tempat berlindung mereka.
Batu melindungi mereka dari ancaman terbawa arus sungai dan jadi pijakan untuk hewan-hewan yang mencari makan di air.
Jadi, tiap komponen ekosistem punya peranan masing-masing yang berjalan dengan harmonis.
Tumbuhan yang Hidup di Air
Yap, di bagian awal tadi kamu sudah membahas tentang peranan dan fungsi dari tumbuhan air, Kids.
Tumbuhan yang hidup di air dikenal dengan istilah tumbuhan hidrofit.
Tumbuhan ini bisa bertahan hidup di lingkungan yang lembap dan punya kadar air tinggi.
Meski lembap, tumbuhan ini dikenal punya kemampuan tahan akan serangan bakteri, lo.
Beberapa contoh tumbuhan air yang perlu kamu ketahui adalah:
Baca Juga: Apa Peranan Eceng Gondok bagi Ekosistem Sekitarnya? #AkuBacaAkuTahu
- Eceng gondok (Eichornia Crassipes)
- Teratai (Nelumbo Nucifera)
- Bambu Air (Equisetum Hyemale)
- Lili Air (Nymphaea)
- Talas Hijau (Colocasia esculenta L.)
- Papyrus Payung (Cyperus Alternifolius)
- Selada air (Pistia Stratiotes)
- Melati Air (Echinodorus Palaefolius)
Nah, itu tadi beberapa contoh tumbuhan air, manakah yang pernah kamu lihat secara langsung, Kids?
Pertanyaan: |
Apa sajakah peran tumbuhan air dalam ekosistemnya? |
Petunjuk, cek lagi halaman 1. |
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar