GridKids.id - Kids, dalam materi Ilmu Pengetahuan Sosial kelas 9 SMP, GridKids akan membahas tentang kondisi pelestarian kearifan lokal di tengah era modernisasi dan globalisasi.
Indonesia memilki keberagaman yang multikultural dan pluralistik yang menampung berbagai perbedaan budaya, agama dan ideologi.
Namun, seiringnya perkembangan zaman terlebih di era modernisasi dan globalisasi, banyak hal yang mengalami perubahan termasuk nilai-nilai kultural dari nenek moyang yang berupa akar tradisi, dan kearifan lokal.
Lalu, bagaimana kondisi pelestariannya saat ini? Apakah kearifan lokal hanya ada di masyarakat-masyarakat pedalaman yang masih memegang adat tradisi? Atau kearifan lokal juga masih dilestarikan oleh masyarakat kota dan masyarakat Indonesia secara umum?
Kearifan Lokal di Tengah Modernisasi dan Globalisasi
Kearifan lokal memastikan adanya keteraturan dan keseimbangan dalam kehidupan masyarakat.
Jika kearifan lokal di sebuah kebudayaan dapat terus diikuti, dipastikan masyarakat tersebut akan terhindar dari berbagai potensi kerusakan.
Misalnya tradisi yang terkait dengan tata perilaku sesama manusia yang bertujuan untuk menjaga keharmonisan masyarakat, jika tidak diikuti maka kemungkinan potensi konflik dan perpecahan akan terjadi.
Begitu pula tradisi yang terkait dengan pengelolaan lingkungan yang bertujuan menjaga keberlanjutan alam, jika tidak diikuti maka kemungkinannya adalah rusaknya sumber daya alam yang dapat dikonsumsi bahkan hingga terjadinya bencana alam akibat perbuatan manusia seperti kekeringan, longsor, banjir, dan lain sebagainya.
Sayangnya, saat ini kearifan lokal sebagai sebuah bentuk budaya yang tidak tampak mulai memudar dan ditinggalkan oleh generasi penerus kebudayaan di Nusantara.
Berbagai penelitian menunjukkan bahwa seiring dengan perkembangan zaman, kearifan lokal kini perlahan mulai ditinggalkan.
Baca Juga: Contoh-Contoh Kearifan Lokal di Indonesia dan Fungsinya, Materi IPS Kelas 9 SMP
Salah satunya adalah penelitian yang dilakukan oleh Deny Hidayati, seorang peneliti dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) yang telah mengamati dan mempelajari keberlangsungan kearifan lokal di berbagai pulau di Nusantara.
Hasil penelitiannya menunjukkan bahwa kearifan lokal masyarakat di berbagai daerah terkait dengan tradisi gotong royong dan pelestarian alam semakin memudar seiring dengan adanya perubahan sosial di tengah pembangunan dan modernisasi.
Pelestarian kearifan lokal di tengah arus modernisasi dan globalisasi adalah suatu tantangan yang signifikan.
Modernisasi dan globalisasi seringkali membawa perubahan besar dalam budaya dan nilai-nilai tradisional, sehingga upaya untuk melestarikan kearifan lokal menjadi penting.
Cara untuk Mempertahan Kearifan Lokal di Era Modernisasi dan Globalisasi
Berikut beberapa langkah yang dapat diambil untuk mempertahankan kearifan lokal di era globalisasi:
1. Pendidikan dan Kesadaran
Pendidikan adalah kunci pelestarian kearifan lokal. Masyarakat perlu diberi pemahaman tentang pentingnya budaya dan nilai-nilai tradisional mereka.
Sekolah-sekolah dan lembaga pendidikan dapat memasukkan materi yang mempromosikan kearifan lokal dalam kurikulum mereka.
2. Partisipasi Masyarakat
Masyarakat harus dilibatkan secara aktif dalam upaya pelestarian kearifan lokal.
Baca Juga: Pengertian Kearifan Lokal dalam Masyarakat dan Ciri-Cirinya
Mereka dapat mengambil peran dalam pengambilan keputusan terkait dengan pelestarian budaya dan mempraktikkan tradisi mereka.
3. Pelestarian Bahasa
Bahasa adalah salah satu aspek penting dari kearifan lokal. Upaya harus dilakukan untuk mempertahankan bahasa tradisional, karena hilangnya bahasa dapat mengancam identitas budaya.
4. Peran Generasi Muda
Generasi muda memiliki peran kunci dalam pelestarian kearifan lokal. Mereka perlu diajak untuk menghargai dan melanjutkan tradisi budaya mereka.
5. Kerja Sama Internasional
Globalisasi juga dapat digunakan sebagai alat untuk mempromosikan dan melindungi kearifan lokal.
Kerja sama internasional dalam hal budaya dan pelestarian warisan dapat membantu melestarikan kearifan lokal di tingkat global.
Nah, itulah kondisi kearifan lokal juga cara tetap melesatarikannya di tengah era modernisasi dan globalisasi.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia!
Source | : | kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Corry Samosir |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar