GridKids.id - Hai, Kids, kembali lagi bersama GridKids untuk membahas bersama tentang planet dan tata surya.
Di artikel GridKids sebelumnya, kamu sudah diajak berkenalan dengan Eris, salah satu planet kerdil yang ada di Sabuk Kuiper.
Selain Xena atau Eris, ada planet lain yang ditemukan pada 31 Maret 2005 oleh tim astronom di Observatorium Palomar, yaitu Makemake.
Planet Makemake ini adalah planet kerdil paling terang kedua setelah Pluto.
Sebelum dikenal dengan sebutan Makemake, planet kerdil ini lebih dulu disebut dengan TA 20059 hingga kode Easterbunny karena penemuan planet ini selepas perayaan Paskah.
Seperti Eris yang punya Dysnomia, Makemake juga punya satelit alami yang dinamai MK2.
Diameter planet Makemake mencapai 1.430 km, ukurannya ini setara dengan 2/3 ukuran Pluto atau setara dengan tiga kali ukuran Grand Canyon yang terbentang sepanjang 277 mil.
Ukuran ini membuat Makemake jadi objek terbesar ke-25 di sistem Tata Surya kita.
Setahun di planet kerdil Makemake setara dengan 310 tahun di Bumi, Kids.
Jadi, kala revolusinya bahkan jauh lebih lama dari Pluto yang perlu 248 tahun untuk mengelilingi Matahari.
Karena jaraknya yang sangat jauh dari Matahari, perlu waktu sekitar 7 jam 22 menit untuk cahaya dari Makemake bisa sampai ke Bumi kita.
Baca Juga: Kenalan dengan Eris, Planet Kerdil Simbol Dewi Perang Yunani
Source | : | Kompas.com,kids.grid.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar