GridKids.id - Pagi hari adalah waktu yang penting untuk memulai kegiatan dengan penuh energi dan kesehatan.
Banyak orang meyakini bahwa makan buah di pagi hari adalah kebiasaan sehat.
Namun, perlu diingat bahwa buah-buahan bisa dikonsumsi saat sarapan setelah makan sepiring makanan ya, Kids.
Ini dikarenakan sarapan yang baik ialah yang mengandung kombinasi dari berbagai gizi, seperti karbohidrat, protein, serat, lemak, vitamin, dan mineral.
Sementara kandungan dalam buah-buahan belum cukup untuk memenuhi kebutuhan gizi yang lengkap untuk sarapan.
Maka dari itu, disarankan untuk mengonsumsi makanan yang kaya akan gizi sebelum makan buah-buahan di pagi hari.
Yuk, kita cari tahu sama-sama apa saja buah-buahan yang baik dikonsumsi di pagi hari, ya!
Buah-buahan yang Baik Dikonsumsi di Pagi Hari
1. Pisang
Pisang termasuk salah satu buah yang ideal untuk sarapan pagi.
Mengandung karbohidrat kompleks yang memberikan energi tahan lama dan serat yang membantu pencernaan.
Baca Juga: Kaya Serat dan Vitamin, 5 Buah Ini Bisa Menyebabkan Alergi bagi Tubuh
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar