GridKids.id - Selimut adalah salah satu perlengkapan tidur yang digunakan setiap hari.
Fungsi dari selimut adalah menghangatkan tubuh di malam hari ketika suhu sekitar terus menurun.
Tahukah kamu kenapa kamu harus tidur menggunakan selimut, Kids?
Selimut digunakan ketika tidur di malam hari untuk menghindari penurunan suhu tubuh yang ekstrem selama tidur.
Tak hanya itu, ternyata tidur dengan selimut bisa membantu mengurangi kecemasan dan insomnia, lo.
Dilansir dari laman hellosehat.com, sebuah penelitian yang dilakukan oleh Occupational Teraphy of Mental Health di 2008 diterbitkan dalam Journal Australian Phsychiatry menemukan kalau selimut tebal dan berat bisa membantu mengatasi stres yang dialami seseorang, Kids.
Selimut yang tebal khususnya bisa membuat penggunanya merasakan sensasi yang dikenal dengan Deep pressure touch stimulation (DPTS).
Sensasi DPTS ini mirip pijatan dan tekanan pada tubuh kita yang bisa membuat kita merasa rileks menjelang tidur.
Ketika menggunakan selimut yang tebal ketika tidur, kita akan merasa seperti dipeluk dan membuat sistem saraf kita jadi lebih rileks, Kids.
Lalu, apa saja sih manfaat selimut yang kita gunakan ketika kita tidur di malam hari?
Manfaat Selimut untuk Kesehatan
Baca Juga: 7 Cara Merawat Selimut Wol agar Awet dan Tak Cepat Rusak
Source | : | hellosehat.com,Halodoc.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar