Berikut ini cara pemerintah menghitung pendapatan nasional secara umum, antara lain:
1. Pendekatan Produksi (Produk Domestik Bruto-PDB)
Pendekatan produksi mengukur pendapatan nasional dengan menjumlahkan nilai tambah dari semua barang dan jasa yang dihasilkan selama suatu periode tertentu.
Ini termasuk komponen seperti produksi barang dan jasa di sektor pertanian, industri, dan jasa.
Angka ini diperoleh dengan menjumlahkan nilai produksi bruto di semua sektor ekonomi dan mengurangi depresiasi modal.
2. Pendekatan Pengeluaran
Diketahui dengan menggunakan metode pengeluaran, pendapatan nasional dihitung dengan menjumlahkan semua pengeluaran yang dilakukan oleh para pelaku atau rumah tangga ekonomi.
Pelaku ekonomi yang dimaksud terdiri dari rumah tangga konsumen, produsen, pemerintah, dan masyarakat luar negeri.
Pengeluaran yang dilakukan oleh rumah tangga konsumen adalah konsumsi yang dilakukan masyarakat, sedangkan pengeluaran yang dilakukan oleh rumah tangga produsen adalah investasi perusahaan.
Pengeluaran yang dilakukan oleh pemerintah berupa pemenuhan barang publik, pemberian gaji dan subsidi yang disebut dengan government expenditure atau pengeluaran pemerintah.
Baca Juga: 4 Jenis Simpanan dalam Koperasi Simpan Pinjam, Materi Ekonomi Kelas XI SMA
Source | : | kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar