GridKids.id - Kita sudah terbiasa dengan siklus harian di Bumi yang berputaran arah jarum jam pada porosnya.
Siklus ini membawa kita ke malam hari dan akhirnya ke hari baru. Di Bumi, siklus harian ini berlangsung selama 24 jam.
Tetapi, tentu saja lamanya satu hari di planet-planet di tata surya ini berbeda dengan di Bumi, Kids.
Kira-kira, berapa lama satu hari dan satu tahun di planet Mars?
Mars merupakan planet dengan siklus harian yang mirip dengan Bumi. Hari sidereal di Mars adalah 24 jam, 37 menit, dan 22 detik.
Sementara itu, untuk hari mataharinya adalah 24 jam, 39 menit, dan 35 detik.
Dilansir dari Royal Museum Greenwich, satu hari di Mars (disebut sebagai “sol”) kira-kira 40 menit lebih lama daripada satu hari di Bumi.
Untuk panjang satu tahun Bumi rata-ratanya adalah 365,25 hari, yang mana kita mengalami perubahan musim sejak poros Bumi miring sebesar 23,5 derajat.
Walau Bumi memiliki orbit yang eksentrik, jaraknya bervariasi dari Matahari sepanjang tahun tak banyak berpengaruh pada suhu jika dibandingkan dengan pengaruh kemiringan sumbu Bumi.
Hal ini bisa terlihat dari jarak Bumi-Matahari yang lebih pendek pada musim dingin di belahan Bumi utara dan lebih panjang di musim panas.
Suhu umumnya lebih tinggi di musim panas, walau Bumi berada jauh dari Matahari.
Baca Juga: Kenapa Mars Dijuluki Planet Merah? Ketahui 5 Fakta Menariknya
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar