GridKids.id - Setiap dilaksanakan upacara HUT Republik Indonesia yang diperingati setiap 17 Agustus, pasti ada Paskibraka yang bertugas dalam acara upacara.
Mengutip dari situs Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik (BPIP) Indonesia, kepanjangan Paskibraka adalah Pasukan Pengibar Bendera Pusaka.
Paskibraka adalah kelompok pemuda dan pemudi yang bertugas dalam upacara pengibaran dan penurunan bendera pusaka Indonesia pada peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
Para anggota Paskibraka dipilih dari pelajar atau mahasiswa yang memiliki kriteria fisik dan mental yang baik serta memiliki kemampuan dalam pengibaran bendera.
Mereka menjalani seleksi yang ketat dan pelatihan intensif sebelum akhirnya dipilih sebagai bagian dari Paskibraka.
Tugas utama Paskibraka adalah mengibarkan bendera merah putih pada saat upacara bendera pada pagi hari tanggal 17 Agustus dan menurunkannya pada sore hari.
Tugas ini dianggap sebagai kehormatan dan penghargaan bagi para pemuda dan pemudi yang terpilih untuk menjadi anggota Paskibraka, serta sebagai simbol semangat nasionalisme dan kecintaan terhadap negara.
Sejarah Paskibraka Indonesia
Gagasan Paskibraka diresmikan Pada Tahun 1946.
Kemudian Presiden Soekarno memanggil ajudannya yaitu Mayor Husein Mutahar untuk menyiapkan pengibaran bendera pusaka untuk peringatan Proklamasi Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 1946 di halaman Istana Presiden Agung Yogyakarta.
Baca Juga: Kisah Di Balik Bendera Merah Putih yang Dijahit oleh Fatmawati
Setelah Mayor Husein Mutahar terbesit, dia ingin menumbuhkan rasa persatuan bangsa, pengibaran Bendera Pusaka sebaiknya dilakukan oleh para pemuda Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Corry Samosir |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar