Kalimat langsung adalah kalimat yang merupakan hasil kutipan langsung dari seorang pembicara.
Kalimat langsung diucapkan langsung oleh seseorang secara tepat dan sama persis tanpa diubah-ubah.
Kalimat langsung ucapannya diapit oleh tanda dua petik.
Pada kalimat langsung yang berupa kalimat berita, ketika dituliskan, nantinya akan menirukan, mengutip atau mengulang kembali ujaran dari sumber tersebut.
Ciri-Ciri Kalimat Langsung
Dalam sebuah kalimat langsung ini memiliki ciri-ciri berupa:
Biasanya kalimat langsung akan ditandai dengan adanya tanda petik dua (“….”).
Huruf pertama pada kalimat yang dipetik akan menggunakan huruf kapital.
Kalimat petikan dan kalimat pengiring dipisah menggunakan tanda baca koma (,)
Kalimat langsung yang berupa dialog berurutan, harus menggunakan tanda baca titik dua (:) di depan kalimat langsung.
Pada bagian kutipan, umum terdapat adanya kalimat tanya, kalimat berita, maupun kalimat perintah.
Komentar