GridKids.id - Kids, siapa nih di antara kamu yang suka makan abon?
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), abon adalah makanan yang dibuat dari daging atau ikan rebus yang diserat-seratkan, dibumbui, lalu digoreng.
Abon adalah salah satu jenis makanan yang pasti orang Indonesia familiar, nih.
Abon yang gurih dan manis sering jadi teman makan nasi putih hangat yang banyak disediakan atau jadi stok di rumah.
Tampilan abon yang mirip serat kapas punya tekstur yang kering tapi kaya rasa, Kids.
Meski familiar di lidah orang Indonesia, tahukah kamu abon ini berasal dari luar Indonesia?
Abon adalah makanan yang berasal dari Tiongkok.
Awalnya abon dibuat sebagai isian atau taburan (topping) untuk berbagai jenis makanan mulai dari roti, nasi, hingga bubur.
Kalau di Indonesia varian abon sapi jadi yang paling populer, di tempat asalnya abon umumnya dibuat dari daging babi yang disebut chousong, Kids.
Abon jadi salah satu varian makanan kering yang populer di Indonesia karena masa simpannya yang awet.
Tentunya abon sering dijadikan teman makan nasi putih ketika sedang terlalu bingung mau makan apa.
Selanjutnya, kamu akan diajak melihat bagaimana proses pembuatan abon daging sapi yang banyak penggemarnya. Bagaimana cara membuatnya, ya?
Baca Juga: 7 Olahan Makanan yang Memiliki Masa Simpan Lama, Cocok untuk Persediaan Makanan
Source | : | Hellosehat.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar