GridKids.id - Kids, apa yang kamu ketahui tentang lembaga pembiayaan?
Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu pengertian dari lembaga pembiayaan.
Pembahasan lembaga pembiayaan ini sesuai dengan materi Ilmu Ekonomi kelas X SMA pada buku Kurikulum Merdeka.
Menurut KBBI, lembaga adalah organisasi badan atau organisasi yang tujuannya melakukan suatu penyelidikan keilmuan atau melakukan suatu usaha.
Sementara pembiayaan ialah segala sesuatu yang berhubungan dengan biaya.
Melansir dari kemdikbud.go.id, lembaga pembiayaan adalah badan usaha yang melakukan kegiatan pembiayaan dalam bentuk penyediaan dana atau barang modal.
Lembaga pembiayaan juga dipahami sebagai badan usaha yang memiliki wewenang untuk memberikan jasa pembiayaan dalam berbagai bentuk.
Tahukah kamu? Keberadaan lembaga pembiayaan membantu masyarakat untuk menjalani berbagai kebutuhan dengan syarat yang mudah.
Nah, dengan adanya lembaga pembiayaan, kebutuhan masyarakat bisa terpenuhi melalui bantuan produk jasa yang ditawarkan tanpa harus melibatkan rentenir.
Lembaga pembiayaan memiliki fungsi untuk mengembangkan infrastruktur bisnis pada semua lapisan masyarakat.
Maka dari itu, kemajuan perekonomian negara bisa diraih ya, Kids.
Baca Juga: Ilmu Ekonomi kelas X SMA: Pengertian Industri Keuangan Non-Bank (IKNB) dan Fungsinya
Source | : | kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar