GridKids.id - Sistem pemerintahan adalah suatu tatanan utuh yang terdiri atas berbagai komponen yang bekerja saling bergantung dan memengaruhi dalam mencapai tujuan dan fungsi pemerintahan.
Sekarang pahami sistem pemerintahan presidensial dan palementer, berikut dengan cirinya.
Sistem pemerintahan merupakan hubungan serta susunan di antara lembaga negara. Lembaga negara tersebut saling terikat.
Selain itu, lembaga tersebut juga berkesinambungan di dalam satu kesatuan di dalam rangka penyelenggaraan negara.
Sesuai dengan kondisi negara masing-masing, sistem ini dibedakan menjadi presidensial dan parlementer. Simak penjelasannya!
Sistem pemerintahan presidensial
Sistem pemerintahan presidensial yakni sistem pemerintahan di mana kepala pemerintahan dipegang oleh presiden dan tidak memiliki tanggung jawab terhadap parlemen (legislatif).
Sementara itu, menteri bertanggung jawab kepada presiden karena presiden memiliki kedudukan sebagai kepala negara sekaligus kepala pemerintahan.
Ciri-ciri sistem pemerintahan presidensial
- Posisi Presiden sebagai kepala negara sekaligus kepala pemerintahan.
- Presiden dan legislatif dipilih oleh rakyat.
Baca Juga: Mengenal Sistem, Jenis dan Bentuk Pemerintah Negara Indonesia
Source | : | Kompas.com,Gramedia.com |
Penulis | : | Corry Samosir |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar