GridKids.id - Kids, apakah kamu merupakan salah satu pecinta hewan?
Kalau iya, apakah kamu memelihara hewan di rumah, misalnya saja anjing atau kucing?
Anjing dan kucing memeang merupakan dua hewan peliharaan favorit yang paling populer, nih.
Namun, di antara keduanya, benarkah memelihara kucing lebih baik daripada anjing?
Hmm... tentunya, memelihara jenis hewan tertentu punya kelebihan dan kekurangannya sendiri, nih.
Lalu, apa kelebihan memelihara kucing dibanding anjing, ya?
Melansir Kompas.com, inilah 9 alasan kenapa memelihara kucing lebih baik dari anjing.
Selama ini, kucing mendapatkan predikat sebagai hewan yang cuek.
Padahal menurut sebuah studi tahun 2017, kucing menyukai interaksi dengan manusia, lo.
Kucing suka dengan kemandirian, tetapi hewan ini juga sangat menghargai waktu bersama manusia, terutama pemiliknya.
Anjing peliharaan akan memohon untuk diajak berjalan-jalan setiap hari, sedangkan kucing lebih senang menghabiskan waktu untuk tidur siang.
Baca Juga: Bukan Hanya Sekadar Peliharaan, Inilah 5 Hal Positif yang Manusia Bisa Tiru dari Kucing
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar