GridKids.id - Bagaimana proses terbentuknya harga keseimbangan pasar?
Sebelumnya kita telah menjawab pertanyaan tentang faktor yang memengaruhi permintaan dan penawaran di luar harga barang.
Berdasarkan materi IPS kelas 10 SMA buku Kurikulum Merdeka, GridKids akan menjawab pertanyaan bagaimana proses terbentuknya harga keseimbangan pasar.
Konsep permintaan dan penawaran ternyata berkaitan dengan harga keseimbangan pasar.
Pasar merupakan tempat terjadinya proses tawar menawar antara penjual dan pembeli.
Sementara harga ialah uang yang harus dibayarkan konsumen kepada penjual untuk mendapatkan barang atau jasa yang ingin dibelinya.
Pada saat pembeli dan penjual melakukan transaksi terjadi proses tawar menawar dan kesepakatan harga, harga kesepakatan pembeli dan penjual inilah yang disebuat dengan harga keseimbangan atau harga pasar, Kids.
Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui proses terbentuknya harga keseimbangan pasar, ya!
Proses Terbentuknya Harga Keseimbangan Pasar
Harga keseimbangan pasar merupakan terbentuknya suatu harga keseimbangan.
Pengertian harga keseimbangan ialah harga di mana konsumen atau produsen sama-sama enggak ingin menambah atau mengurangi barang atau jasa yang dijual atau dikonsumsi.
Baca Juga: Materi IPS Kelas 10 SMA: 4 Faktor yang Memengaruhi Penawaran di Luar Harga Barang
Pada kondisi keseimbangan pasar (market equilibrium), kuantitas permintaan akan sama dengan kuantitas penawaran atau terbentuk kuantitas keseimbangan.
Melansir dari kemdikbud.go.id, harga pasar terbentuk pada saat jumlah barang yang diminta sama dengan jumlah barang yang ditawarkan pada tingkat harga dan waktu tertentu.
Harga keseimbangan terjadi saat pembeli menurunkan harga dan penjual menaikkan harganya.
Hal ini terjadi secara berulang dan terus menerus hingga akhirnya ada harga yang bisa disepakati bersama.
Tahukah kamu? Jika harga yang ditawarkan oleh penjual tergolong mahal, barang atau jasa tersebut enggak akan terbeli atau terjual.
Nah, jika ini terjadi maka penjual atau produsen akan menurunkan harganya dengan tujuan para pembeli bisa membeli barang serta memakai jasanya.
Sementara jika harga yang ditawarkan pembeli terlalu rendah, maka penjual enggak akan mau menjual barang atau jasa karena enggak bisa mendapatkan keuntungan sehingga pembeli akan menaikkan harganya.
Untuk mencapai sebuah keseimbangan pasar maka harus ada yang dilakukan, Kids.
Biasanya pemerintah mengintervensi dengan beberapa kebijakan agar keseimbangan pasar selalu terjaga.
Nah, salah satu upayanya adalah pengendalian pasar. Pengendalian pasar bertujuan untuk melindungi produsen atau konsumen.
Baca Juga: Materi IPS Kelas 10 SMA: 4 Hal yang Dapat Memengaruhi Permintaan di Luar Harga Barang
Untuk membantu mengurangi kerugian, pemerintah menetapkan harga jual terendah barang atau jasa.
Meski disebut terendah tetapi pemerintah akan menetapkan harga di atas harga tersebut, ya.
Demikianlah informasi tentang proses terbentuknya harga keseimbangan pasar, materi IPS kelas 10 SMA buku Kurikulum Merdeka.
Pertanyaan: Apa yang dimaksud dengan keseimbangan pasar? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar