GridKids.id - Setiap orang pasti pernah mengalami perasaan insecure terhadap dirinya sendiri.
Perasaan ini tentu saja sangat normal yang bisa saja terjadi sesekali.
Karena, kondisi ini bisa saja menjadi alarm bagi diri sendiri agar kita lebih sadar dengan situasi yang tak baik-baik saja.
Namun, perlu diketahui bahwa perasaan insecure bisa saja berubah menjadi masalah besar.
Apalagi, ketika rasa insecure ini terus menerus terpikir dan tak dikelola dengan baik.
Kids, rasa insecure yang berlebihan ini bisa merusak diri sendiri hingga menghancurkan hubungan dengan orang di sekitar.
Insecure adalah perasaan cemas, ketidakmampuan dan kurangnya rasa percaya diri.
Jadi, insecure harus segera ditangani agar dapat meningkatkan kualitas hidup seseorang.
Berikut adalah beberapa cara mengatasi insecure untuk meningkatkan rasa percaya diri.
Cara Mengatasi Perasaan Insecure
1. Lebih menghargai diri sendiri
Baca Juga: Mudah Insecure pada Dirinya Sendiri, Kamu Termasuk dalam 5 Zodiak Ini?
Saat merasa tak aman, menghargai diri sendiri adalah salah satu cara untuk meningkatkan rasa percaya diri.
Hal ini dapat kamu lakukan dengan mengatakan hal-hal positif pada diri sendiri, bersikap baik, dan mengeluarkan emosi negatif.
2. Mengembangkan keterampilan yang lain
Kids, perasaan insecure terkadang datang karena kita merasa tak mampu atau tak memiliki kemampuan lebih.
Mengembangkan keterampilan baru, kita akan mendapat banyak pengalaman baru yang bisa meningkatkan kepercayaan diri.
Lakukanlah keterampilan yang melibatkan interaksi sosial, kontak mata, dan komunikasi verbal.
Misalnya saja mengikuti sejumlah kelas public speaking yang bisa membangun sikap positif dalam bersosialisasi.
3. Mencari dukungan terapis psikologi
Seorang ahli psikologi dapat membimbing hingga memberikan wawasan yang lebih luas agar masalah insecure bisa teratasi sampai ke akar permasalahannya.
4. Menjaga kesehatan fisik
Baca Juga: Pisces dan 4 Zodiak Ini Dikenal Mudah Insecure, Kamu Salah Satunya?
Menjaga kesehatan fisik dapat menjadi cara untuk meningkatkan rasa percaya diri dan mengubah pandangan kita.
Orang yang rutin berolahraga dapat meningkatkan penghargaan diri hingga menjaga kualitas tidur kita.
5. Menerima kenyataan
Menerima diri sendiri dengan segala macam keadaan adalah bagian dari bentuk self love dan self esteem.
Untuk memulainya kita harus bisa menyadari berbagai situasi dan pergolakan batin yang tengah dirasakan.
Lalu, keluar dari zona nyaman dan berani bertindak untuk mencoba sesuatu yang termasuk dari menguatkan diri sendiri.
Nah, itu dia berbagai cara untuk mengatasi perasaan insecure yang dapat meningkatkan percaya diri.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar