Pergantian siang dan malam yang enggak teratur membuat manusia sulit hidup di Benua Antartika, Kids.
Ilmuwan yang singgah di sana, tinggal sementara di stasiun-stasiun penelitian dari berbagai negara.
Mereka meneliti cuaca, iklim, kehidupan flora dan fauna, serta kondisi geologinya, ya.
4. Daratan yang Diselimuti Salju Abadi
Menjadi daerah dengan titik terdingin di bumi membuat daratan Benua Antarktika dipenuhi oleh salju.
Tercatat hujan salju paling ekstrem pernah terjadi selama 48 jam dan berhasil menutupi daratan dengan salju berketebalan sekitar 1,2 meter.
Oleh karena itulah enggak mengherankan jika benua ini dijuluki sebagai benua yang diselimuti salju abadi.
Nah, sekarang sudah tahu ya, Kids, apa alasan Benua Antarktika enggak bisa dihuni oleh manusia.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com,sumber.belajar.kemdikbud.go.id |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar