Misalnya, bawang putih diklaim mampu menurunkan kolesterol jahat dan trigliserida hingga 20 milligram per desiliter.
2. Lengkapi dengan Makanan Berserat
Saat makan seafood disarankan untuk menambahkan asupan makanan berserat ya, Kids.
Serat bisa membantu menurunkan kolesterol dengan mengikat asam empedu.
Diketahui tahu dan tempe bisa dijadikan pilihan makanan berserat saat menyantap seafood.
Kandungan protein dari kacang kedelai bisa mencegah penyakit jantung koroner.
Selain itu, asupan buah-buahan juga dianjurkan dikonsumsi saat makan seafood.
3. Memasak dengan Cara Sehat
Tahukah kamu? Seafood yang dimasak dengan cara digoreng bisa meningkatkan kadar lemak trans dalam tubuh, lo.
Maka dari itu, pilih cara pengolahan yang sehat, seperti ditumis, dikukus, dipanggang, atau direbus, ya.
Baca Juga: Jadi Kuliner Favorit, Ternyata Seafood Mentah Enggak Baik bagi Kesehatan
Source | : | Halodoc.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar